MENU TUTUP

Polsek Pangkalan Lesung Kembali Laksanakan Saber Pungli

Senin, 08 Maret 2021 | 14:14:18 WIB | Di Baca : 1294 Kali
Polsek Pangkalan Lesung Kembali Laksanakan Saber Pungli

SeRiau - Polsek Pangkalan Lesung kembali menggelar sapu bersih pungutan liar (saber pungli) di Pangkalan Lesung, Senin (8/3/2021).

Polsek Pangkalan Lesung mengerahkan regu UKL III dipimpin oleh Bripka S E Pardosi untuk menyasar sejumlah tempat yang dianggap rawan terjadinya pungli. Petugas mengingatkan pusat perbelanjaan yakni pertokoan yang ada di wilayah setempat.

Selain itu, sosialisasi saber pungli juga dilakukan petugas kepada masyarakat yang tergabung dalam keanggotaan organisasi.
 
Kapolsek Pangkalan Iptu Liston Sihombing menuturkan, saber pungli ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh personelnya guna menekan dan mencegah tindak kriminalitas, termasuk pungutan-pungutan di luar ketentuan. Baik yang dilakukan oleh premanisme ataupun organisasi lainya yang dapat menggangu keamanan dan ketertiban masyarakat.

"Kegiatan ini untuk menjamin keamanan dan ketertiban di masyarakat," ujar Iptu Liston.

Dikatakannya, personel yang turun juga menggali informasi dari masyarakat tentang ada tindakan pungli di wilayah binaannya.

"Karena itu, kita mengimbau masyarakat apabila ada menemukan pungutan liar baik yang dilakukan premanisme ataupun organisasi agar segera melaporkan ke Polsek Pangkalan Lesung. Kami pasti akan menindaklanjutinya," tegas Kapolsek. (**H)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

2

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

3

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

4

Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga

5

Lapas Bagansiapiapi Bersama Warga Binaan Gelar Shalat Idul Fitri 1445 H