MENU TUTUP

KPK Kembali Periksa Wahyu Setiawan Untuk Tersangka Harun Masiku

Selasa, 21 Januari 2020 | 22:35:03 WIB | Di Baca : 1814 Kali
KPK Kembali Periksa Wahyu Setiawan Untuk Tersangka Harun Masiku

SeRiau - Eks Komisioner KPU, Wahyu Setiawan menjalani pemeriksaan kasus dugaan suap yang menjeratnya terkait pergantian anggota DPR RI 2019-2024, Selasa (21/1).

Wahyu terlibat keluar dari ruang penyidik KPK di Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan pada pukul 19.35 WIB.

Kepada wartawan, Wahyu mengaku diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Harun Masiku. Wahyu mengaku dicecar banyak pernyataan oleh penyidik terkait kasus yang menjeratnya.

"Hari ini saya diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Harun. Waduh pertanyaannya (penyidik) banyak sekali. Banyak sekali pertanyaannya, saya lupa," singkat Wahyu Setiawan kepada wartawan, Selasa malam (21/1).

Sebelumnya, tersangka Saeful Bahri terlebih dahulu keluar dari ruang penyidik KPK. Saeful tak mengucapkan sepatah kata kepada wartawan yang terus melontarkan berbagai pertanyaan.

Tak seperti sebelumnya, Saeful hanya terdiam membisu dan terlihat kelelahan dan nampak wajahnya pucat.

Dalam kasus ini, KPK telah menetapkan empat orang tersangka yakni Komisioner KPU Wahyu Setiawan, politisi PDIP Harun Masiku, mantan anggota Bawaslu Agustiani Tio Fridelina.

Keempatnya ditetapkan tersangka usai KPK melakukan OTT kepada Wahyu pada Rabu (8/1) kemarin. Dimana, Wahyu dan Agustiani disebut sebagai pihak penerima suap, sedangkan Harun dan Saeful disebut sebagai pihak pemberi suap.

Namun, keberadaan tersangka Harun Masiku kini belum diketahui. Pihak Imigrasi menyatakan Harun telah pergi ke Singapura pada Senin (6/1) dan hingga saat ini belum kembali ke Indonesia.

Disisi lain, beredar video rekaman kamera pengawas di Bandara Soekarno-Hatta yang memperlihatkan sosok yang mirip Harun telah kembali ke Indonesia pada Selasa (7/1). (**H)


Sumber: rmol.id


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Didominasi Universitas Ternama di Indonesia, 43 Siswa MAN 2 Pekanbaru Lulus SNBP

2

SMAN 8 Pekanbaru Salurkan Bansos Ramadhan Rp 143 Juta dengan 612 Penerima Paket Sembako

3

Buruh Korban Cacat Akibat Kerja Mengadukan Nasibnya kepada Anggota DPRD Provinsi Riau

4

DPW Iluni UNP Riau Buka Puasa Bersama, Arden: Mari Bangun Sinergisitas dan Perkuat Silaturahmi.

5

Safari Ramadhan 1445, Ginda Burnama Ajak Umat Muslim Ramaikan Masjid