MENU TUTUP

Kabut Asap Pekat, KPU Rohil Bagikan Seribu Masker Ke Warga

Rabu, 18 September 2019 | 14:13:10 WIB | Di Baca : 1337 Kali
Kabut Asap Pekat, KPU Rohil Bagikan Seribu Masker Ke Warga

 

SeRiau - Kabut Asap pekat masih menyelimuti wilayah Rokan Hilir khusisnya di baganaiapiapi, menanggapi hal ini Komisioner bersama Sekretariat KPU Rohil disela-sela kesibukan mempersiapkan Pilkada Rohil 2020 yang tahapannya sudah mulai pada tahun ini menyempatkan waktu untuk melakukan gerakan peduli bencana asap.

Jajaran Komisioner dan Sekretariat KPU Rokan Hilir membagikan 1000 masker didepan kantor KPU. Kegiatan ini dilaksanakan atas inisiatif komisioner melihat kondisi asap yang tidak membaik dalam beberapa Minggu terakhir.

Masyarakat yang melintas jalan depan kantor KPU menyambut baik dan sangat antusias menerima pembagian masker tersebut. Dalam waktu sekitar 20 menit saja sebanyak 1000 masker sudah habis dibagikan.

" Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian kita terhadap kondisi asap yang belum berkurang, jajaran kita di KPU juga ada yang terdampak dari asap ini. Seperti tenggorokan sakit, dan lain-lain". Terang ketua KPU Rohil Supriyanto. 

Diakhir penyampaian, ketua KPU berharap bencana asap ini dapat segera berakhir sehingga masyarakat bisa menghirup udara segar seperti biasa. ( ad )


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

2
Ketua TKD: Ini Kemenangan Masyarakat

Prabowo & Gibran Ditetapkan Jadi Presiden Wakil Presiden Terpilih

3

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

4

ARA Perkuat Eksistensi Pendidikan di Provinsi Riau

5

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana