MENU TUTUP

Kasus Suap Meikarta, KPK Periksa Kadis Bina Marga Jabar

Rabu, 24 Oktober 2018 | 11:34:45 WIB | Di Baca : 1366 Kali
Kasus Suap Meikarta, KPK Periksa Kadis Bina Marga Jabar


SeRiau - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menjadwalkan pemeriksaan Kepala Dinas Bina Marga Dan Penataan Ruang Provinsi Jawa Barat H.M Guntoro, dalam kasus dugaan suap pengurusan izin proyek Meikarta, di Cikarang, Kabupaten Bekasi.

Guntoro bakal dikorek keterangannya untuk melengkapi berkas tersangka Direktur Operasional Lippo Group Billy Sindoro.

"Saksi Guntoro akan diperiksa untuk tersangka BS [Billy Sindoro]," kata Juru Bicara KPK Febri Diansyah lewat pesan singkat, Rabu (24/10).

Selain Guntoro, penyidik KPK juga memanggil sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bekasi. Mereka di antaranya Kepala Dinas Perhubungan Suhup, Kepala Bidang pada Dinas Perumahan Pemukiman dan Pertanahan Andi.

Kemudian, Kepala Bidang Penyuluhan dan Pencegahan pada Dinas Kebakaran Asep Buchori, PNS pada Dinas Kebakaran Gilang Yudha B, honorer pada Dinas Kebakaran Dini Bashirotun Nisa.

Selanjutnya tiga PNS pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PMPTSP) Entin, Sukmawatty Karnahadijat, dan Kasimin.

Selain dari Pemkab Bekasi, penyidik KPK juga memanggil dua pihak dari Lippo Group, yakni Kepala Departemen Land Acquisition Edi Dwi Soesianto dan Satriyadi.

"Mereka semua juga diperiksa sebagai saksi untuk tersangka BS," ujarnya.

KPK mulai memanggil sejumlah saksi dalam penyidikan kasus dugaan suap proyek Meikarta. Kemarin, penyidik KPK memeriksa Corporate Affairs Siloam Hospital Group Joseph Christoper Mailool dan mantan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bekasi Daryanto.

Dalam kasus ini, KPK menetapkan sejumlah tersangka termasuk Bupati Bekasi Neneng Hasanah Yasin dan Direktur Operasional Lippo Group Billy Sindoro. Neneng dan anak buahnya diduga menerima suap Rp7 miliar dari Billy Sindoro. Uang itu diduga bagian dari fee yang dijanjikan sebesar Rp13 miliar terkait proses perizinan proyek Meikarta.

Meikarta merupakan salah satu proyek prestisius milik Lippo Group. Penggarap proyek Meikarta, PT Mahkota Sentosa Utama merupakan anak usaha dari PT Lippo Cikarang Tbk. Sementara PT Lippo Cikarang Tbk adalah anak usaha PT Lippo Karawaci Tbk.

 

 


Sumber CNN Indonesia


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Didominasi Universitas Ternama di Indonesia, 43 Siswa MAN 2 Pekanbaru Lulus SNBP

2

SMAN 8 Pekanbaru Salurkan Bansos Ramadhan Rp 143 Juta dengan 612 Penerima Paket Sembako

3

Buruh Korban Cacat Akibat Kerja Mengadukan Nasibnya kepada Anggota DPRD Provinsi Riau

4

DPW Iluni UNP Riau Buka Puasa Bersama, Arden: Mari Bangun Sinergisitas dan Perkuat Silaturahmi.

5

Safari Ramadhan 1445, Ginda Burnama Ajak Umat Muslim Ramaikan Masjid