MENU TUTUP

"Setiap Ada Pembangunan, Oknum Anggota Ormas Pasti Minta Uang Jatah"

Ahad, 16 September 2018 | 16:39:44 WIB | Di Baca : 1258 Kali


SeRiau - Aksi pungutan liar (pungli) kerap terjadi di kawasan ruko kompleks Galaxy, Jalan Taman Galaxy Raya, Bekasi Selatan, oleh sejumlah orang yang mengaku perwakilan dari organisasi masyarakat (ormas).
Iskandar, salah satu pengusaha baju di kawasan ruko kompleks Galaxy mengaku kerap diperas oknum anggota ormas saat ia merenovasi rukonya.

"Setiap ada pembangunan, mereka (oknum anggota ormas) pasti minta uang jatah karena ini daerah mereka, 'kalian bisnis di sini dan harus bayar'," kata Iskandar menirukan ucapan pelaku pungli, Minggu (16/9/2018).
Iskandar menambahkan, jumlah uang yang diminta mereka mencapai jutaan rupiah.

"Nominalnya mereka patok, dan itu bukan nominal yang kecil, satu juta atau dua juta bahkan mereka suka intimidasi tukang-tukang kita yang lagi kerja untuk distop kerjanya," tambahnya.

Iskandar berharap ada tindakan tegas atau pengawasan dari pihak kepolisian terhadap oknum anggota ormas yang meresahkan pengusaha di ruko kompleks taman Galaxy.

"Harus ditindak oleh kepolisian karena ini udah meresahkan masyarakat, khususnya buat kita yang usaha," harap Iskandar.

Sebelumnya, terjadi aksi dugaan pungli didilakukan empat orang yang mengaku perwakilan organisasi masyarakat (Ormas) kepada sebuah ruko yang sedang direnovasi di Jalan Taman Galaxy Raya, Bekasi Selatan, Kota Bekasi pada Selasa (11/9/2018).

Lukman Hakim, salah satu karyawan ruko tersebut mengatakan, empat orang yang mengaku anggota ormas itu mendatangi dirinya ketika berada di ruko yang sedang direnovasi dan meminta uang Rp 5 juta.

"Selasa (11/9/2018) ada empat orang datang ngakunya dari ormas, minta uang Rp 5 juta. Mereka bilang kita banyak salah membangun, tidak mengikuti aturan mereka yang katanya menguasai daerah dia," kata Lukman.

Sementara itu, Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Bambang mengatakan, pihaknya hingga kini masih memburu empat anggota ormas yang melakukan dugaan pungli tersebut.

"Kita masih selidiki, ya masih kita cari hingga sekarang melalui rekaman CCTV," kata Bambang

 

 


Sumber Kompas.com


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Didominasi Universitas Ternama di Indonesia, 43 Siswa MAN 2 Pekanbaru Lulus SNBP

2

SMAN 8 Pekanbaru Salurkan Bansos Ramadhan Rp 143 Juta dengan 612 Penerima Paket Sembako

3

Buruh Korban Cacat Akibat Kerja Mengadukan Nasibnya kepada Anggota DPRD Provinsi Riau

4

DPW Iluni UNP Riau Buka Puasa Bersama, Arden: Mari Bangun Sinergisitas dan Perkuat Silaturahmi.

5

Safari Ramadhan 1445, Ginda Burnama Ajak Umat Muslim Ramaikan Masjid