19 Siswa SMAN 8 Pekanbaru Juarai Perlombaan Akademik dan Non Akademik

  • Rabu, 21 Desember 2022 - 22:33:39 WIB | Di Baca : 1350 Kali

 

Seriau,- Sebanyak 19 siswa SMAN 8 Pekanbaru menjuarai berbagai perlomaaan baik akademik dan non akademik dalam 2 bulan ini. Sebagai bentuk penghargaan kepada siswa, Kepala SMAN 8 Pekanbaru langsung mengalungi medali dan menyerahkan sertifikat kepada para pemenang lomba

Kepala SMAN 8 Pekanbaru H. Tavip Triacandra mengatakan sekolah memberikan dukungan kepada siswa yang sedang maupun terpilih untuk mengikuti perlombaan. Dukungan sekolah berupa dispensasi belajar ketika siswa ikut perlombaan." Kita biasanya memberikan dispensasi belajar bagi siswa, ya mungkin saja jam masuk siswa. Kakau lomba diluar kota, siswa belajar bisa mengikuti secara daring," kata Tavip didampingi Waka Humas Amri MPd usai penyerahan penghargaan kepada siswa, Rabu (21/12)

Tavip juga menyampaikan bahwa, sekolah ini bisa terkenal dengan prestasi yang diraih siswa baik akademik maupun non akademik seperti olahraga dan seni. Sekolah akan dikenal orang, karena prestasi siswa." Jadi sekali lagi, kawan kawan guru sudah memahami itu semua. Makanya, setiap kali ada siswa yang berprestasi mengharumkan nama sekolah, pasti kita beri penghargaan  dengan mengalungkan kembali madali ke siswa," kata Tavip

Sementara itu salah satu siswa SMAN 8 Pekanbaru yang meraih prestasi di Pekan Olahraga Provinsi Riau (Porprov) di Kuansing cabang olahraga renang Syaid Ali Rasyad mengatakan sekolah sangat mendukung jika siswa mengikuti perlombaan salah satu dengan memberikan dispensasi belajar. Misalnya, kelongaran jam masuk belajar jam 8 pagi. Soalnya waktu latihan pagi sampai jam 8 pagi. Kalau latihan sore tidak masalah kerena jam 5 sore sudah pulang sekolah." Jadi dengan dispensasi belajar ini sekolah sangat mendukung kegiatan lomba yang diikuti oleh siswa," kata 
Syaid Ali Rasyad

Dalam Porprov Riau, Syaid Ali Rasyad yang mewakili Pekanbaru memboyong 5 medali dengan raihan 2 medali emas di nomor 400 m gaya bebas perorangan dan 400 m gaya ganti perorangan serta 3 medali perunggu. Syaid juga akan mengikuti Kejurnas Pekan Olahraga Pelajar Nasional Juli mendatang mewakili Riau." Saat ini saya juga masih fokus latihan untuk Kejurnas," kata Syaid.

Adapun 19 siswa yang meraih prestasi diantaranya Richie Hermawan, Hana Qorirah, Ergawati Br Manalu, Hasya Intan Navira, Konaya Assifa Vorandra, Nadya Azelia Putri, Alhani Nayaratul Huda, Putriku Annisa Kahanaya,Van Dayani Habibi, Aisyah Az Zahara, Syaid Ali Rasyad, Adine Airsya, Fransisca Fortune Halim,  Vannes Wijaya, Zainah Nurhayati, Tengku Anaka,  Kenneth Yan, Theodire Daniel,  Kayta Rwchian dan Farezki Guna. (zal)





Berita Terkait

Tulis Komentar