Wakil Ketua DPRD Rohil Basiran Nur Efendi Tampung Aspirasi Masyarakat Kelurahan Bagan Barat

  • Rabu, 07 Desember 2022 - 16:42:59 WIB | Di Baca : 1227 Kali


SeRiau - Wakil Ketua DPRD Rokan Hilir Basiran NUR Efendi melakukan Reses di jalan pelabuhan Baru Kelurahan Bagan Barat Kecamatan Bangko Kabupaten Rokan Hilir. Reses berlangsung disalah satu rumah warga di jalan pelabuhan baru pada Rabu, (07/12/22).

Dalam reses itu, Basiran Nur Effendi bertemu secara tatap muka bersama masyarakat dan mendengarkan langsung keluhan masyarakat yang selama ini dialami.

" Dalam reses ini saya bertemu langsung dengan masyarakat ingin mengetahui apa permasalahan yang sedang dialami oleh warga, tadi sudah disampaikan beberapa persoalan diantaranya terkait Rumah Layak Huni, jalan rusak, banjir dan penerangan jalan, kata Basiran saat di wawancarai wartawan SeRiau.com.

Sejumlah persoalan yang tengah dihadapi oleh masyarakat kelurahan bagan barat itu ditanggapi serius oleh wakil ketua DPRD Rohil BASIRAN nur effendi. Aspirasi  tersebut akan diteruskan dan diusulkan didalam pembahasan hingga dimasukkan kedalam APBD Rohil.

"Kita usahakan ya, apa yang menjadi aspirasi warga kita, nanti Kita bawa ke DPRD dan kita simpulkan dan rekap semuanya. Pada saat pembahasan dan pengusulan apbd Kita masukkan nanti, mudah mudahan bisa masuk,"sebut ketua DPD Nasdem Rohil itu.

Reses Wakil Ketua DPRD Rohil Basiran Nur Efendi dilanjutkan di Jalan Pepaya Kepenghuluan Bagan Jawa Pesisir Kecamatan Bangko Kabupaten Rokan Hilir.(ad)





Berita Terkait

Tulis Komentar