Rektor Umri: Bangun Ruang Perkuliahan Berbasis Wakaf

  • Rabu, 26 Januari 2022 - 18:34:09 WIB | Di Baca : 2431 Kali

 

Seriau,- Rektor Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) DR. Saidul Amin MA merencanakan akan membuat program wakaf pembangunan ruang perkuliahan. Hal tersebut sejalan dan telah dimulai dengan mendirikan corner LAZIZ MU di kampus.

" Kita percaya Muhammadiyah memiliki kekuatan infak, sedekah dan wakaf guna menjawab permasalahan kekurangan fasilitas yang ada di kampus kita ini. Kita akan bangun ruang perkuliahan berbasis wakaf," kata Saidul Amin, saat meresmikan corner LAZIZ MU di Kampus Umri, Rabu (26/1)

Dikatakan Rektor, saat ini UMRI masih kekurangan fasilitas ruang belajar sekitar 40 lokal. UMRI menargetkan bisa menerima 3000 mahasiswa tahun ajaran baru nanti. Tapi, diharapkan bisa lebih hingga 3.500 orang." Hanya saja, jika menerima lebih dari 3.000 orang, maka UMRI dihadapkan dengan kendala kurangnya ruang perkuliahan," kata Saidul Amin.

Merespon mengenai kekurangan fasilitas ruang belajar di kampus, Syamsuar juga mendukung program wakaf yang digagas rektor. Ini sejalan dengan program wakaf di Riau." Wakaf ini bisa kita peroleh dari mana saja tidak hanya di Riau kita bisa kerjasama dengan pihak swasta dan wakaf bisa kita peroleh darimana saja kita juga akan mengusahakan untuk memperoleh wakaf dari Arab Saudi," tuturnya.

Menurut Syamsuar yang terpenting kampus UMRI harus menyiapkan anggaran biaya dan perencanaan  satu ruang belajar itu berapa agar mudah juga untuk mengajak orang untuk berwakaf dalam pembangunan ruang belajar tersebut. (zal)





Berita Terkait

Tulis Komentar