Kapolsek Bandar Sei Kijang Bersama Satgas Gelar Rapat Penanganan Covid-19

  • Selasa, 14 Desember 2021 - 09:11:33 WIB | Di Baca : 1094 Kali

SeRiau - Kapolsek Bandar Sei Kijang Iptu Mulian Dony ikuti rapat Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19. Rapat tersebut membahas tentang pencapaian target vaksinasi Covid-19, Senin (13/12/2021).

Kegiatan digelar di Aula Kantor Camat Bandar Sei Kijang. Dihadiri oleh Camat Wazarman, Danramil 09 Lgm Kapten A Sembiring.

Dalam kesempatan itu, Wazarman mengatakan agar kepala desa atau lurah bekerja sama dengan Bhabinkamtibmas, Babinsa, RT dan RW untuk mendata warga serta pelajar yang sudah dan belum divaksin.

"Kita harus memaksimalkan dan mendukung upaya pemerintah dalam pencapaian target vaksinasi 70 % terbentuknya herd immunitty sebelum tanggal Kamis (30/12)," kata Iptu Mulian Dony.

Ia meminta, Upika dan unsur pemerintah pesa/kelurahan bisa bekerja sama dengan Polri khususnya Polsek Bandar Sei Kijang.

"Terhadap Upika dan pemerintah desa juga agar dilakukan sinkronasi data warga dan para Kepala Sekolah dapat memberikan data akurat bagi siswa yang belum divaksin guna pemetaan target vaksin selanjutnya," ujar Kapolsek.

Camat akan menyurati pemerintah Kabupaten dan Instansi terkait sehubungan dengan perbedaan data jumlah penduduk Kecamatan Bandar Sei Kijang. Berdasarkan data kecamatan, ada sebanyak 18.000 penduduk.

Disamping itu, untuk merangsang warga untuk segera mengikuti vaksinasi, Polsek Sei Kijang menyediakan door prize untuk peserta vaksin. "Kita juga siapkan door prize bagi warga yang nantinya mengikuti vaksinasi," sebutnya.

Berdasarkan data dari Kepala Korwil Dinas Pendidikan Kecamatan, ada 1.320 siswa di Kecamatan Bandar Sei Kijang, 962 di antaranya sudah divaksin dan 358 orang belum divaksin.

Kemudian, jumlah tenaga pendidik sebanyak 349 orang dengan 314 sudah divaksin, 35 orang belum divaksin karena hamil atau ada penyakit bawaan. Sedangkan untuk jumlah siswa usia 8-12 tahun sebanyak 513 orang. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar