4 Petarung yang Ingin Usman Habisi di UFC

  • Senin, 15 Februari 2021 - 19:09:26 WIB | Di Baca : 2297 Kali

SeRiau - Setelah kemenangan TKO atas Gilbert Burns di UFC 258, Kamaru Usman menyebut deretan petarung yang ingin ia lawan di dalam octagon UFC.

Usman sudah mempertahankan gelar kelas welter UFC untuk kali ketiga. Setelah merenggut sabuk dari Tyron Woodley, Usman menaklukkan Colby Covington, Jorge Masvidal, dan Burns.

Usai membuktikan kemampuan dan memperpanjang catatan kemenangan di UFC menjadi 13 pertarungan beruntun, Usman menyebut nama-nama yang bakal ia hadapi.

The Nigerian Nightmare bersedia melakukan rematch menghadapi Covington, Masvidal, Leon Edwards serta menyebut pula nama legenda UFC, Georges St-Pierre.

Berikut 4 petarung yang ingin dihadapi Usman:
1. Colby Covington

Covington saat ini menempati peringkat kedua di daftar petarung kelas welter UFC. Usman pernah menang TKO atas Covington pada UFC 245 pada akhir 2019. Setelah kalah dari Usman, Covington kembali masuk octagon dan mengalahkan Woodley.

Covington memiliki rekor pertarungan 16 kali menang dan dua kali kalah. Petarung asal Amerika Serikat ini juga pernah meraih gelar juara interim kelas welter yang kemudian dicopot karena tidak mampu menghadapi Woodley di waktu yang ditentukan lantaran mengalami masalah kesehatan.

Covington pernah mengalahkan petarung-petarung kenamaan seperti Rafael Dos Anjos, Demian Maia, dan Robbie Lawler.

2. Jorge Masvidal

Perang urat saraf antara Usman dan Masvidal kembali berlanjut jelang UFC 258. Keduanya adu kata-kata soal rematch. Pada pertengahan tahun lalu, Usman menang angka mutlak atas Masvidal. Namun ketika itu persiapan Masvidal cukup singkat karena berstatus sebagai pengganti Burns yang terkena Covid-19.

Masvidal kini menduduki peringkat keempat penantang kelas welter UFC. Sejak kalah dari Usman, Masvidal belum pernah bertarung lagi. Petarung berjuluk Gamebred ini merupakan veteran MMA dengan rekor 35 kali menang dan 14 kali kalah.

3. Leon Edwards

Sama seperti Covington dan Masvidal, Edwards sudah pernah merasakan kekalahan dari Usman. Namun kekalahan tersebut sudah berlalu lima tahun. Setelah kalah angka dalam duel Desember 2015, Edwards tak terkalahkan hingga saat ini.

Edwards yang menghuni peringkat ketiga penantang kelas welter UFC sudah mengantongi 18 kemenangan dan tiga kali kalah di ajang MMA.

4. Georges St-Pierre

Usman pun tertarik menghadapi GSP yang sudah menyatakan pensiun dari UFC karena kemenangan atas sang legenda bisa membuatnya menjadi bahan perbincangan.

GSP pernah menjadi penguasa kelas welter UFC pada 2007 hingga 2013. Sempat menyatkan pensiun, GSP kemudian kembali pada 2017 dan membukukan kemenangan submission atas Michael Bisping dan berhak atas sabuk kelas menengah.

Kemenangan Usman atas Burns kemarin membuat Usman melewati rekor GSP yang pernah menorehkan 12 kali menang beruntun sejak 2013 hingga 2017. (**H)


Sumber: CNN Indonesia





Berita Terkait

Tulis Komentar