Ini Deretan Prestasi yang di Raih SMAN 4 Pekanbaru di Penghujung Tahun 2020

  • Rabu, 30 Desember 2020 - 07:15:35 WIB | Di Baca : 2260 Kali

 

Seriau,- Dipenghujung tahun 2020 siswa SMAN 4 Pekanbaru kembali meraih prestasi yang membanggangkan sekolah. Deretan prestasi sekolah diantaranya Tim Sanggar SMAN 4 Pekanbaru meraih juara 1 lomba pembuatan video pendek pada Festival Lagu Nusantara untuk Indonesia Raya 2020 tingkat Nasional yang digelar oleh Kemenkumham RI. Tema yang diangkat dalam pembuatan video pendek" Indahnya perbedaan"

Dalam Festival Lagu Nusantara tersebut SMAN 4 Pekanbaru membawakan 3 lagu madley nusantara yakni dari Sumatera Barat, Riau dan Kalimantan. Kegiatan ini berlangsung dari Oktober-Desember 2020 secara virtual. 

Tidak hanya itu, dibidang fisika, tim SMAN 4 Pekanbaru juga meraih juara harapan 1 Olimpiade Mekanika Tingkat Nasional yang diadakan oleh Universitas Andalas Padang Sumatera Barat pada akhir November lalu. Kemudian, diakhir tahun 2020 ini juga siswa Adem SMAN 4 Pekanbaru mengukir prestasi dengan mengikuti kegiatan KKP (Kawah Kepemimpinan Pelajar) sebagai bentuk Penguatan pendidikan karakter yang diadakan oleh Direktorat Pendidikan Masyarakat dan Pendidikan Khusus Kemendikbud. Kegiatan ini berlangsung  dari 18-20 Desember 2020.

Atas presyasi yang diraih oleh siswa, Kepala SMAN 4 Pekanbaru Hj.Yan Khoriana,M.Pd sangat bangga atas keberhasikan siswa yang telah mengharumkan nama sekolah diakhir tahun 2020." Alhamdulillah, saya sangat bangga dengan prestasi yang dicapai jelang akhir tahun ini. Kondisi pandemi ternyata tidak menyurutkan semangat dan perjuangan siswa dalam berprestasi. Tentunya juga dengan dukungan Bapak Ibu guru serta orangtua yang benar-benar memberikan support dan pembinaan pada siswa. Selamat dan sukses buat anak-anakku. Semoga kedepannya akan menyusul pula prestasi-prestasi lainnya," kata kepala sekolah yang akrab disapa Khori ini (zal)





Berita Terkait

Tulis Komentar