Owner Green House Hydrofarm Latih Kader NasDem Menanam Cara Hidroponik

  • Ahad, 13 Desember 2020 - 14:50:38 WIB | Di Baca : 2807 Kali

 

SeRiau- NasDem Milenial Riau adakan Workshop bercocok tanam dengan cara Hidroponik, kegiatan yang dilaksanakan pada Hari Sabtu, 12 Desember 2020, bertempat di Kantor DPW Partai NasDem Jalan Diponegoro Kota Pekanbaru. pelatihan yang dilaksanakan terbuka untuk umum ini tidak dipungut biaya, tampak hadir 25 orang yang mengikuti pelatihan sejak pukul 11.00 sampai dengan pukul 14.00 wib, pelatihan yang menghadirkan Anggi sebagai pemateri adalah owner dari Green House HydroFarm yang sukses menerapkan dan mengembangkan bercocok tanam ala hidroponik selama 3 tahun. 

Anggi tergolong generasi milenial yang berhasil mengembangkan ilmu bertani ala hidroponik, sehingga NasDem Milenial Riau tertarik untuk belajar darinya, ungkap Robi Kurniawan, Koordinator NasDem Milenial Riau.


Robi juga mungkapkan bahwa kegiatan ini awalnya ditujukan untuk kader-kader muda partai nasdem di riau, namun akhirnya kita buka untuk umum, dan ternyata ada ada yang berminat, terlihat ada 6 orang dari umum yamg ikut acara ini.

Pelatihan menanam ala hidriponik ini, peserta tidak hanya disajikan teori, tapi juga langsung diberikan alat praktek, berupa KIT sederhana yang sama dengan alat penanaman ala hidroponik dan bibit sayuran. dan setelah pemberian materi, setiap peserta dilatih secara langsung cara cara menanam dengan menggunakan median dan alat yang dibutuhkan, sehingga setiap peserta mendapatkan ilmu pengetahuan yang bisa dicoba secara langsung dan peserta juga diberitahu jenis bibit apa saja yang bisa dikembangkan melalui cara bercocok tanam ala hidroponik .


Selain dihadiri peserta, acara tersebut juga dihadiri Pengurus DPW Partai NasDem, Liga Mahasiswa NasDem, dan  Badan Advokasi Hukum Partai NasDem Riau.

Robi mengungkapkan, selain kegiatan sosial kemasyarakat, nasdem milenial ini juga akan memberikan pelatihan-pelatihan untuk meningkatkan sumber daya kader-kader milenial partai nasdem, jadi kita tidak hanya berpartai, tapi kita juga belajar hal-hal lain untuk meningkatkan kemampuan ilmu pengetahuan, tutup Robi.(***)





Berita Terkait

Tulis Komentar