PABBSI Riau Resmi Dibubarkan, Dibagi Jadi Tiga Cabang Olahraga

  • Kamis, 29 Oktober 2020 - 14:52:45 WIB | Di Baca : 2975 Kali

SeRiau - Persatuan Angkat Berat, Angkat Besi dan Binaraga Seluruh Indonesia (PABBSI) Riau resmi dibubarkan dalam Musyawarah Provinsi Luar Biasa (Musprovlub), Kamis (29/10/2020). Pembubaran tersebut diinisiasi dengan adanya tiga cabang olahraga yang telah ditentukan di tingkat nasional.

PABBSI yang awalnya menghimpun tiga cabang olahraga sekaligus kini dipecah menjadi tiga cabang olahraga. Tiga cabang olahraga ity ialah Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia (PABSI), Perkumpulan Angkat Berat Seluruh Indonesia (Pabersi) dan Perkumpulan Binaraga dan Fitnes Indonesia (PBFI).

Untuk kepengurusan di tingkat provinsi juga dibagi menurut pengurus besar (PB) yang di pusat. Sehingga, masing-masing cabang olahraga ini nanti memiliki pengurus masing-masing di tingkat provinsi maupun di tingkat daerah.

Hal itu dikatakan oleh mantan Ketua PABBSI Riau Sanusi Anwar bahwa saat ini kepengurusan PABBSI Riau telah dibubarkan. "Sekarang dibagi menjadi tiga cabang olahraga," ujarnya.

Untuk pembentukan kepengurusan tiga cabang olahraga tersebut, pihaknya bersama pengurus kabupaten/kota se-Provinsi Riau serta atlet dan pelatih melakukan Musyawarah Provinsi (Musprov). Hal itu dilakasanakan untuk membentuk tim formatur atau penjaringan calon ketua masing-masing cabang olahraga. 

"Tim formatur sudah kita tunjuk, nantinya mereka yang akan mencari calon ketua untuk masing-masing cabang olahraga. Kita beri mereka waktu sekitar 20 hari untuk menentukan ketua itu," terangnya.

Terkait calon ketua, Ia mengharapkan ketua yang dipilih nantinya dapat membantu proses latihan para atlet dan pelatih. Menurutnya, tempat latihan atlet itu juga butuh biaya tiap bulannya, sehingga itu betul-betul diperhatikan.

"Jangan hanya sebagai ketua saja, tapi juga membantu pembiayaan latihan atlet," ucapnya.

Di sisi lain, Ia juga memastikan bahwa atlet-atlet angkat besi dan angkat berat maupun binaraga yang lolos PON tetap mendapatkan dana pembinaan dari KONI Riau. Menurutnya itu sudah tercatat sebagai atlet PABBSI Riau untuk anggaran 2020. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar