KONI Riau Akan Tes Swab Atlet dan Pelatih Jelang TC, Emrizal: Tinggal Tunggu Jadwal

  • Selasa, 22 September 2020 - 10:59:19 WIB | Di Baca : 2557 Kali

SeRiau - Sebelum pelaksanaan training center (tc) persiapan Pekan Olahraga Nasional XX 2021 di Papua mendatang, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Riau akan melaksanakan tes swab bagi atlet dan pelatih. Biaya tes swab tersebut akan ditanggung oleh Pemerintah Provinsi Riau.

Hal itu dikatakan oleh Ketua KONI Riau Emrizal Pakis bahwa saat ini pihaknya hanya menunggu jadwal tes swab sebelum menggelar tc.

"Iya, untuk biaya swab sudah diputuskan ditanggung Pemprov Riau. Kita tinggal tunggu jadwalnya dari Diskes Riau, karena saat ini mereka masih sibuk melakukan swab massal bagi masyarakat," ujar Emrizal, Selasa (22/9/2020).

Total atlet yang akan diturunkan pada PON dan melakukan swab tersebut mencapai 175 orang, ditambah tenaga pelatih sekitar 60 orang dan tenaga pemantau sekitar 20 orang.

Menurutnya, tujuan melakukan tes swab ini adalah untuk memastikan para atlet sehat sebelum melakukan tc. Sehingga, dari hasil swab tersebut dapat menjadi pertimbangan dari dinas kesehatan untuk mengizinkan atlet mengikuti tc.

"Kitakan tidak bisa melakukan TC tanpa izin dari Diskes. Dan kalau ada yang terkonfirmasi nantinya, maka harus isolasi dulu," paparnya.

Dikatakannya, bahwa tc itu dilakukan dalam rangka mempersiapkan atlet untuk berangkat PON XX. Latihan yang awalnya akan dimulai pada April lalu tertunda karena Covid-19. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar