Polwan Polsek Teluk Meranti Ikut Turun Sosialisasikan Adaptasi Kebiasaan Baru

  • Ahad, 13 September 2020 - 15:00:40 WIB | Di Baca : 1442 Kali

SeRiau - Dalam upaya mencegah penyebaran wabah Covid-19, Polsek Teluk Meranti turunkan polisi wanita (Polwan) untuk menyampaikan imbauan tentang Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) kepada masyarakat Dusun Subekek, Desa Pulau Muda, Minggu (13/9/2020). Kegiatan dilakukan oleh Polwan Polsek Teluk Meranti dan dampingi oleh Bripka Reny Martalena SH.

Bripka Reny Martalena mengatakan, sosialisasi AKB ini merupakan salah satu langkah untuk mencegah penyebaran covid 19 yang mewabah di dunia saat ini. "Oleh karean itu, kami berharap agar masyarakat dapat memahami dan menaati aturan pemerintah tentang penerapan protokol kesehatan," katanya.

Ia mengimbau masyarakat agar tidak meremehkan wabah Covid-19 ini. Saat ini, dunia sedang dilanda wabah Covid-19 ini, sehingga perlu kesadaran dari masyarakat untuk mengurangi laju penyebarannya.

"Utamakan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, mencuci tangan, jaga jarak dan budayakan pola hidup sehat dan bersih," ucapnya.

Pihaknya meminta agar masyarakat disiplin pada diri sendiri, dimana pun dan kapan pun berada untuk keselamatan semua.

"Mari saling mengingatkan, saling bertukar informasi, laksanakan apa yang menjadi kebijakan pemerintah dengan penuh kesadaran akan pentingnya kesehatan, untuk kita diri sendiri dan orang lain," ungkapnya. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar