Polri Bersama Tim Gabungan Lakukan Patroli Antisipasi Karhutla

  • Rabu, 02 September 2020 - 15:20:18 WIB | Di Baca : 1501 Kali

SeRiau - Antisipasi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di wilayah hukumnya, Polsek Teluk Meranti laksanakan kegiatan patroli sekaligus penyebaran maklumat Kapolda Riau tentang larangan membakar hutan dan lahan. Patroli dilaksanakan di Kelurahan Teluk Meranti, Rabu (2/9/2020).

Patroli dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Briptu Frengky, Bhabinsa, Manggala dan Masyarakat Peduli Api (MPA) Kelurahan Teluk Meranti.

"Tujuan kegiatan ini, sebagai antisipasi Karhutla agar masyarakat tidak serta Merta membakar lahan yang sudah ditanami," ujar Briptu Frengky.

Pihaknya berharap agar masyarakat yang memiliki lahan kosong atau lahan yang memiliki tanaman di daerah yang rawan kebakaran lebih bertanggung jawab menjaga dan tidak membakar lahan setelah melakukan penanaman.

Selain itu, pihaknya juga menyebarkan maklumat Polda Riau tentang larangan membakar hutan dan lahan. Dengan harapan masyarakat tidak membakar hutan maupun lahan yang sudah terpakai.

Untuk memaksimalkan pencegahan, pihaknya melakukan patroli tersebut secara rutin baik bersama tim gabungan maupun sendiri-sendiri. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar