Polsek Ukui Gandeng Pihak Swasta Sediakan Air untuk Tanaman Pangan

  • Sabtu, 08 Agustus 2020 - 14:19:57 WIB | Di Baca : 1997 Kali

SeRiau - Masuki musim kemarau, Kapolsek Ukui menggandeng perusahaan menyediakan air bagi tanaman untuk ketananan pangan. Kapolsek Ukui AKP Rifendi SSos MSi bersama personel melakukan pengecekan dan pengisian air pada empang (penampung air sementara) di Lahan Ketahanan Pangan Jalan Mangga Kelurahan Ukui, Sabtu (8/8/2020).

Kapolsek bersama personel secara rutin melakukan peninjauan terhadap lahan ketahanan pangan bersama-sama dengan petani binaan dan pihak perusahaan. Hal itu dilakukan dalam rangka mendongkrak ekonomi masayarakat di masa pandemi Covid-19 ini

AKP Rifendi mengatakan bahwa pandemi Covid-19 melumpuhkan berbagai sektor, terlebih sektor ekonomi. Untuk membangkitkan kembali ekonomi itu, Polri melalui program Kampung Tangguh Nusantara turut berperan aktif membantu perekonomian negara.

"Salah satu poin dari program ini adalah pemanfaatan lahan tidur agar menjadi produktif," ujarnya.

Dikatakannya, bahwa hampir satu bulan di Kecamatan Ukui tidak lagi turun hujan. Akibatnya, pertumbuhan tanaman menjadi terhambat, sehingga perlu koordinasi dengan beberapa perusahaan swasta untuk penyiraman tanaman.

"Alhamdulillah beberapa perusahaan di sini siap mambantu membuat empang dan pada hari ini saya pantau sudah berjalan," ungkap Rifendi.

Sementara itu Sembiring, petani binaan mengaku sangat membutuhkan sekali air untuk menyiram tanamannya. Ia mengatakan, sejak satu bulan lalu tanamannya kekurangan air, sehingga tumbuhnya tidak subur dan bahkan mati.

"Harapannya, kebutuhan air untuk tanaman ini dapat terus terjaga, sehingga tanaman dapat tumbuh dengan baik dan tentunya dapat panen tepat pada waktunya," ucapnya.

Menurutnya, bantuan air yang diberikan oleh Polsek Ukui dan perusahaan swasta di Ukui dapat membantu keberlangsungan hidup tanamannya. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar