​Budaya Goro Lebih Ampuh Atasi DBD

  • Rabu, 08 Februari 2017 - 03:45:12 WIB | Di Baca : 2099 Kali
Pekanbaru, SeRiau - Wakil DPRD Riau, Sunaryo sangat prihatin dengan berkembangnya penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) saat ini, apalagi sudah memakan korban dibeberapa daerah.  Instansi terkait diminta untuk antisipasi dan mencegahan agar tidak meluas. Upaya antisipasi yang lebih baik sebetulnya harus menjaga lingkungan untuk tetap bersih.  Apalagi kondisi cuaca saat ini yang sejuk atau musim hujan yang diingini oleh nyamuk aedes aegepty sumber penyakit DBD berkembang.  Galakkan kembali budaya Gotong Royong (Goro) ditegah masyarakat. "Lebih baik mencegah dari mengobati.  Foging memang baik, tapi tidak mengatasi persoalan.Iingkungan bersih merupakan jalan terbaik. Terapkan langkah 3M, mengubur, menguras dan menutup tempat-tempat penampungan air dan pemberian bubuk abate," sebutnya sembari mengingatkan. Untuk itu lebih pada tindakan persuasif yang dilakukan.  Terutama Pemerintah Provinsi melalu instansi terkait untuk melakukan koordinasi dengan Kabupaten/Kota hingga jajaran paling rendah untuk menjaga dan sosialisasi lingkungan agar tetap bersih.  "Budayakan kembali kegiatan goro ditengah masyarakat," ulangnya.(imt)





Berita Terkait