Babinsa Koramil 03 Bunut Kodim 0313/KPR Semprotkan Disinfektan ke Dermaga Desa

  • Jumat, 10 April 2020 - 13:23:05 WIB | Di Baca : 2378 Kali

SeRiau - Kondisi bangsa saat ini pada situasi darurat virus corona atau Covid-19 sebagai ancaman  yang dapat merongrong keselamatan umat dan bangsa. Kekhawatiran ini menjadi pemikiran khusus terutama jajaran TNI AD yang mana Babinsa sebagai ujung tombak dalam realisasi pelaksanaannya dilapangan.

Virus Corona adalah ancaman bagi bangsa Indonesia, sehingga Babinsa terus berupaya dan dalam pelaksanaan tugasnya berkiblat pada haluan dan aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah," ujar Kopda Erig Savitro selaku Babinsa Desa Rangsang, Kecamatan Pelalawan, Jumat (10/4/2020).

Dalam pelaksanaan kegiatan pemutusan mata rantai penularan virus covid-19, Babinsa terus berupaya melakukan kegiatan sterilisasi di berbagai tempat. Terkhusus penyemprotan dermaga desa yang sering dikunjungi oleh penduduk sebagai tempat beraktivitas mencari nafkah melalui jalur Sungai Kampar.

Sebagai Babinsa di Desa Rangsang, Kecamatan Pelalawan, tak kenal lelah dalam memberikan perhatian terhadap warganya agar penularan virus torona tidak terjadi dan tidak meluas.

Dengan cairan disinfektan yang sudah disediakan bersama Bhabinkantimas, Kepala Desa dan warga Desa Rangsang, Babinsa melaksanakan penyemprotan di dermaga desa rangsang agar seluruh bagian dari dermaga ini steril dari virus Corona.

"Penyemprotan cairan disinfektan dilakukan ke bagian lantai, kayu tiang dan tangga pegangan naik dan turun kapal yang selalu disentuh oleh banyak orang. Penyemprotan dilakukan guna membunuh virus yang jika ada menempel dibagian tersebut," terang Kopda Erig.

"Ini adalah tugas mulia yang sudah menjadi tugas kemanusiaan demi keselamatan orang banyak. Mari kita laksanakan dengan iklas agar menjadi amal ibadah buat kita," sebutnya.

Sementara itu, Kepala Desa Rangsang Salahuddin Abadi juga mengatakan, bahwa tugas ini dilaksanakan secara iklas, maka hasil dari pelaksanaannya tentu akan baik dan bergembira menjalankannya.

"Semoga upaya pencegahan dan kegiatan yang dilaksanakan ini memberikan manfaat besar bagi prajurit dan masyarakat Bunut. Sehingga penyebaran virus corona di wilayah ini tidak meluas dan tidak memberi  dampak negatif dalam dunia sosial masyarakat Bunut," harapnya. (**H)





Berita Terkait

Tulis Komentar