Komandan Kodim 0321 Terjun padamkan Karhutla Di Rokan Hilir

  • Rabu, 11 September 2019 - 22:45:33 WIB | Di Baca : 1293 Kali

 

SeRiau - Petugas gabungan melakukan upaya pemadaman dan pendinginan kebakaran hutan dan lahan di jalan pratu wahyudi kampung medan kepenghuluan labuhan tangga besar kecamatan bangko Kabupaten Rokan Hilir. Pemadaman dan pendinginan dipimpin oleh Komandan Kodim 0321 Rokan Hilir Letkol Inf Didik Efendi.

Petugas yang memadamkan dan pendinginan kebakaran hutan dan lahan terdiri dari TNI 10 orang Polri 8 orang BPBD13 orang Polisi PP 1 orang dan Masyarakat 1 orang.

Sedikitnya 3 hektar luas lahan telah hangus dilalap api.

Komandan Kodim 0321 Rokan Hilir Letkol Inf Didik Efendi mengatakan adapun lahan yang terbakar merupakan lahan gambut yang ditumbuhi semak belukar serta tidak terurus.

Cuaca angin kencang serta sulitnya untuk mendapatkan sumber air dilokasi lahan terbakar menjadi penghambat petugas dalam memadamkan api.

Sementara alat yang digunakan untuk memadamkan karhutla memakai satu unit mesin air sibahura.

Kendati demikian petugas gabungan tetap berupaya untuk memadamkan karhutla.

Hingga kini kondisi lahan yang terbakar hanya menyisakan asap, petugas masih akan melakukan pemadaman dan pendinginan esok harinya. ( ad )





Berita Terkait

Tulis Komentar