AHY Tegaskan Dukungan TGB ke Jokowi Bukan Sikap Demokrat

  • Ahad, 08 Juli 2018 - 20:38:00 WIB | Di Baca : 1132 Kali

SeRiau - Ketua Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menegaskan dukungan Muhammad Zainul Majdi atau Tuan Guru Bajang pada Joko Widodo bukan sikap partai.

Menurutnya, sebagai pribadi TGB punya hak memberikan pendapat politiknya. 

"Beliau kan punya hak untuk memberikan pendapat, tapi itu bukan pandangan dari partai Demokrat," kata AHY di Jakarta, Minggu (8/7) usai menghadiri pelucuran buku '10 Tahun Perjalanan Hati' Ani Yudhoyono. 

Putra sulung dari mantan presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono ini enggan mengomentari lebih lanjut mengenai pernyataan TGB. Ia memilih melangkah jauh meninggalkan wartawan. 

Sebelumnya, TGB menyatakan dukungannya terhadap Joko Widodo. Politikus Demokrat yang juga Gubernur Nusa Tenggara Barat itu mengklaim memberikan dukungan kepada Jokowi setelah melalui pertimbangan yang berkaitan dengan kemaslahatan bangsa, umat, dan akal sehat.

Meski ada kekurangan, Jokowi dianggap layak diberi kesempatan memimpin untuk kedua kalinya agar dapat melanjutkan sejumlah pembangunan yang saat ini telah dikerjakan. (**H)


Sumber: CNN Indonesia





Berita Terkait

Tulis Komentar