Liverpool Permalukan Man City 2-1 di Etihad Stadium

  • Rabu, 11 April 2018 - 03:53:55 WIB | Di Baca : 1211 Kali

SeRiau - Manchester City gagal mewujudkan targetnya untuk bisa membalikkan keadaan di laga leg kedua babak perempatfinal Liga Champions 2017-2018. Alih-alih mengejar ketertinggalan agregat 0-3 dari Liverpool, tim berjuluk The Citizens itu justru harus kembali tumbang, kali ini dengan skor 2-1. Dengan hasil tersebut, Man City pun dipastikan gugur karena kalah agregat 1-5, sedangkan Liverpool menuju semifinal.

Sesaat setelah wasit meniup peluit tanda pertandingan dimulai, para pemain Man City langsung tancap gas menyerbu lini pertahanan Liverpool. Maklum saja, pasalnya skuad asuhan Josep Guardiola itu membutuhkan setidaknya empat gol di pertandingan ini, tanpa kebobolan, untuk bisa lolos ke babak semifinial.

Hasilnya tak percuma, laga baru berjalan dua menit, kubu Manchester Biru sudah langsung membuka angka. Berawal dari intercept yang bagus dari pemain tengah Man City, bola pun langsung dialirkan ke lini serang. Raheem Sterling menerima bola dengan baik dan lekas mengirimkannya kepada Gabriel Jesus yang berdiri bebas di muka gawang Liverpool melalui umpan tariknya. Tanpa kesulitan, striker muda Brasil itu menceploskan bola ke dalam gawang  Liverpool. Man City unggul 1-0.

Selepas unggul satu gol, sontak mental bertanding para pemain Man City langsung meningkat drastic. Kini seolah-olah bukan hal yang mustahil untuk membalikkan keadaan. Serangkaian peluang emas pun mereka dapatkan. Namun sayangnya, kubu tuan rumah tak bisa memanfaatkannya dengan baik.

Seperti yang terjadi pada menit ke-27 kala Kevin De Bruyne melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti. Kendati demikian, tembakan gelandang Belgia itu masih terlalu mudah untuk diamankan oleh penjaga gawang Liverpool, Loris Karius.

Pada menit ke-42, Man City sebenarnya mampu kembali membobol gawang Liverpool. Adalah Leroy Sane yang menyelip di sela-sela pertahanan Liverpool dan memanfaatkan dengan baik umpan kiriman Gabriel Jesus. Sayangnya, gol tersebut dianulir oleh wasit lantaran Sane telah berada dalam posisi off-side.

Di babak kedua, Man City masih belum mengendurkan penyerangan mereka. Namun demikian, di sisi lain, Liverpool pun mulai berani untuk bermain semakin terbuka. Bahkan tim berjuluk The Reds itu mampu membuat lini pertahanan kubu tuan rumah kerepotan di awal-awal babak kedua.

Apa yang diupayakan Liverpool pun tidak sia-sia. Pasalnya, di menit ke-56 mereka mampu menyamakan kedudukan. Aksi individu Sadio Mane yang mencoba merangsek ke jantung pertahanan Man City, menciptakan sebuah kemelut di dalam kotak penalti. Mohamed Salah lekas dengan cepat menyambar bola yang menjadi rebutan, setelah menggiringnya sedikit ke posisi yang kosong, wingerasal Mesir itu lekas melepaskan tendangan chip yang tak bisa dijangkau para pemain Man City. Skor kini menjadi 1-1.

Tak cukup sampai di situ, pada menit ke-77 Liverpool kembali mencetak gol lagi dan membalikkan kedudukan. Blunder yang dilakukan bek Man City, dimanfaatkan dengan baik oleh Roberto Firmino untuk mencuri bola dan kemudian dikreasikan menjadi gol. Liverpool unggul 2-1.

Meski masih tersisa 13 menit waktu normal, namun dapat dikatakan permainan telah berakhir bagi Man City. Pasalnya, untuk bisa lolos ke semifinal, Sergio Aguero dan kolega harus mencetak lima gol lagi.

Apa yang dikejar oleh Man City untuk mencetak lima gol dalam 13 menit tersisa pun akhirnya tak dapat terwujud. Karena hingg wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan berakhir, skor 2-1 tetap tidak berubah untuk kemenangan Liverpool. Dengan hasil ini, Liverpool pun melenggang ke semifinal dengan agregat 5-1. (**H)

 

Sumber: Okezone





Berita Terkait

Tulis Komentar