MENU TUTUP

APBD Pemda Habis Buat Gaji, PNS Siap-siap Dimutasi

Selasa, 16 Mei 2017 | 11:59:56 WIB | Di Baca : 926 Kali
APBD Pemda Habis Buat Gaji, PNS Siap-siap Dimutasi
Jakarta, SeRiau- Kementerian Pendayagunaan Apratur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) memastikan akan memutasi Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang bekerja di daerah yang belanja pegawainya di atas 50% dari APBD. Menurut Menteri PANRB, Asman Abnur, ada ratusan daerah yang anggaran belanja pegawainya lebih dari 50%, padahal sekarang ini belum sampai tengah tahun. "Itu saya enggak hafal, masih ada sekitar 100 daerah lebih. Daerah tingkat 2 lebih di atas 50% belanja kepegawaiannya," kata Asman di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Jakarta, Selasa (16/5/2017). Asman menuturkan, mutasi yang dilakukan pemerintah masuk ke dalam program redistribusi PNS. Jadi, nantinya PNS akan dimutasi ke daerah-daerah yang anggaran belanjanya masih di bawah 50%, atau ke daerah yang memang masih kurang jumlah aparaturnya. Hingga saat ini, kata Asman, penerapan redistribusi PNS telah dilakukan di beberapa provinsi. Upaya yang telah dilakukan adalah menyebarkan PNS lulusan SMA/SMK yang awalnya berada di tingkat kecamatan/kelurahan ke tingkat provinsi, begitu juga sebaliknya. "Sekarang sudah jalan, sekarang karena sudah ada kebijakan yang SMA/SMK masuk ke provinsi jadi akan mengurangi beban daerah. Khususnya kabupaten/kota," tutupnya. (Sumber : Detiknews.com) 


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kirim 3 Cabang ke FLS2N Seleksi Tingkat Nasional, Ini Target Kepala SMAN 13 Pekanbaru

2

Sekdisdik Riau Puji Penampilan Juara 1 FLS2N SMA. Ini Nama Pemenang Lomba

3

Lunasi Utang Obligasi Dollar AS, PGN Tunjukan Pengelolaan Kinerja yang Sehat dan Berkelanjutan

4

DLH Rohil Laksanakan Kick Off dan Konsultasi Publik l KLHS RPJMD Tahun 2025-2029

5

Ciptakan SDM Unggul, Edi Haryono Harapkan Tamatan SMK Akbar Kerja Sambil Kuliah