MENU TUTUP

​Putra Arisa Junior League 2017, Juarai Grup C, PCSS ke 8 Besar

Ahad, 30 April 2017 | 00:31:54 WIB | Di Baca : 2499 Kali
​Putra Arisa Junior League 2017, Juarai Grup C, PCSS ke 8 Besar
PEKANBARU(SERIAU.COM)- Pekanbaru City Soccer School milik trio Miskardi, Edwar Riansyah dan Roni Saputra meraih hasil sempurna di babak penyisihan grup turnamen Putra Arisa Junior League 2017, Zona Riau, Sabtu (29/4). [caption width="670" align="alignnone"]Skuad PCSS di PAJL2017, Berdiri: Aril Efrinaldi,Nabil Putra, Nanda, Fahruza, Albin,Diki dan Bifa, Bawah: Shafwan Rauf,Imam, Iwan, Dewa, Andika dan Zaki. [/caption] Tergabung di grup C, PCSS Pekanbaru  yang tampil tanpa beban langsung memberikan ancaman bagi lawan-lawannya. Juara U12 Piala Dispora Kota 2017 ini langsung membungkam Cempaka Dumai dengan skor telak 6-0.Kemudian giliran tok kuat  Jance Padang dipukul 1-0 dan laga pamungkas grup giliran Bukit Batu Sei Pakning diberondong enam gol tanpa ampun. Hasil sempurna di tiga laga ini membuat tim besutan Yudi Waldi lolos ke babak 8 besar. Owner PCSS  dan  Direktur Tehnik tim, Miskardi yang menyaksikan laga babak penyisihan kemarin berharap Muhammad Chabifa dan kawan-kawan tak berpuas diri karena masih banyak pertandingan yang harus dituntaskan. "Alhamdulillah, anak--anak bermain bagus di lapangan baterai P yang merupakan camp latihan PCSS di turnamen PAJL 2017 seri Riau," katanya. Miskardi pun mewanti-wanti pemainnya agar lebih waspada berlaga di babak 8 besar." Lawan semakin berat, anak-anak semakin mendapat pengalaman.Mudah-mudahan tradisi positif bisa diteruskan sampai akhir turnamen," katanya. Seperti diketahui, juara dan runner up turnamen ini bakal berlaga di seri nasional yang akan digelar di Semarang Jawa Tengah.(aqu)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kirim 3 Cabang ke FLS2N Seleksi Tingkat Nasional, Ini Target Kepala SMAN 13 Pekanbaru

2

Sekdisdik Riau Puji Penampilan Juara 1 FLS2N SMA. Ini Nama Pemenang Lomba

3

Ciptakan SDM Unggul, Edi Haryono Harapkan Tamatan SMK Akbar Kerja Sambil Kuliah

4

DPP PAN Beri Rekomendasi Ke Ade Hartati Untuk Pilwako Pekanbari

5

Siswa SMAN 7 Pekanbaru Peraih Juara di FLS2N dan Pra OSN Mendapat Apresiasi dari Sekolah