MENU TUTUP

CDN Riau Berikan Program Khusus Untuk Pecinta skutik Premium Honda

Jumat, 14 Juli 2023 | 15:51:59 WIB | Di Baca : 351 Kali
CDN Riau Berikan Program Khusus Untuk Pecinta skutik Premium Honda

 

SeRiau - Pekanbaru - PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) Riau Main Dealer Honda wilayah Riau berhasil mengundang antusiasme masyarakat Kota Pekanbaru pada pagelaran Honda Premium Matic Day (HPMD) di Mall SKA dalam 2 hari ini. Pameran HPMD yang dilaksanakan di Mall SKA Pekanbaru dimulai hari Rabu (12/7/2023) sampai Minggu (16/7/2023).

Regional Head PT CDN Riau, Arifin mengucapkan terimakasih atas kepercayaan dan respon positif masyarakat terhadap event HPMD. "Dengan semangat satu hati, kami akan berupaya melanjutkan komitmen dalam menghadirkan sepeda motor yang sesuai dengan kebutuhan serta gaya hidup para konsumen setia honda," ujarnya.

HPMD menghadirkan seluruh varian skutik premium Honda diantaranya New ADV160, PCX 160, dan All New Vario 160, yang pastinya untuk mempermudah para pengunjung melihat langsung atau mendapatkan skutik premium idamannya.

HPMD ini juga memberikan program menarik untuk para pengunjung pada saat melakukan pembelian seluruh varian skutik premium Honda pada periode yang diberikan seperti Uang Muka yang terjangkau mulai dari Rp 2 juta, potongan harga hingga Rp 300 ribu, ditambah dengan potongan angsuran sebesar Rp 75 ribu/bulan dimana sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.

Untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap silahkan kunjungi pameran HPMD di Mall SKA Pekanbaru atau datang ke showroom honda yang tersebar di Riau Daratan atau juga bisa dilihat di akun instagram official PT CDN Riau @capellahondariau dan akun facebook official PT CDN Riau @CDNHondaRiau. Banyak program dan kegiatan menarik yang bisa diikuti seperti kuis dan giveaway.

Tersedia juga berbagai layanan yang selalu memberikan kemudahan bagi konsumen setia Honda diantaranya booking service, service kunjung, PIT Express untuk mempermudah dalam melakukan perawatan sepeda motor Honda agar tetap menjaga performa dari motor Honda konsumen setia Honda dan ada juga  layanan Honda Care untuk kondisi darurat bagi konsumen yang mengalami kondisi sepeda motor Honda mogok di jalan khusus wilayah Kota Pekanbaru, konsumen tinggal menghubungi 0853-6444-8353. (rls)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

BAN-PDM Provinsi Riau Gelar Rakorda Pertama, Sebanyak 2062 Satuan Pendidikan di Akreditasi Tahun Ini

2

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

3
Ketua TKD: Ini Kemenangan Masyarakat

Prabowo & Gibran Ditetapkan Jadi Presiden Wakil Presiden Terpilih

4

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

5

ARA Perkuat Eksistensi Pendidikan di Provinsi Riau