MENU TUTUP

Polsek Bandar Sei Kijang Hadiri Deklarasi Damai Pilkades Kiab Jaya

Kamis, 11 November 2021 | 13:03:17 WIB | Di Baca : 1190 Kali
Polsek Bandar Sei Kijang Hadiri Deklarasi Damai Pilkades Kiab Jaya

SeRiau - Kapolsek Bandar Sei Kijang Iptu Mulian Dony yang diwakili oleh Kanit Intelkam Iptu Dafrigo Amrizal menghadiri kegiatan Deklarasi Damai Pilkades (DDP) periode tahun 2021-2027 di Desa Kiab Jaya.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Rabu (10/11/2021) siang. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Bandar Sei Kijang Wanzarman, sekdes Desa Kiab Jaya hingga kepala dusun, serta calon kepada desa.

"Kami siap menyukseskan pilkades Desa Kiab Jaya, Kecamatan Bandar Sei Kijang, Kabupaten Pelalawan secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, adil, damai, tertib, demokratis yang bermartabat demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat desa," ujar Iptu Dafrigo.

Dalam kegiatan itu, Cakades yang hadir menyatakan siap berkompetisi sebagai calon kepala Desa Kiab Jaya dengan menjunjung tinggi kejujuran, seportifitas dan mengedepankan sikap santun, serta damai. Menghindari unsur sara serta tunduk dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

"Calon kades juga siap terpilih ataupun tidak terpilih serta siap menerima keputusan dari seluruh proses tahapan pilkades," pungkasnya. (**H)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

TAF Daftarkan Agung Ke PDIP

2

BAN-PDM Provinsi Riau Gelar Rakorda Pertama, Sebanyak 2062 Satuan Pendidikan di Akreditasi Tahun Ini

3

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

4
Ketua TKD: Ini Kemenangan Masyarakat

Prabowo & Gibran Ditetapkan Jadi Presiden Wakil Presiden Terpilih

5

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut