MENU TUTUP

Polisi Kecamatan Pangkalan Kerinci Gelar Patroli di Area Rawan Karhutla

Rabu, 27 Oktober 2021 | 13:38:38 WIB | Di Baca : 1060 Kali
Polisi Kecamatan Pangkalan Kerinci Gelar Patroli di Area Rawan Karhutla

SeRiau - Polsek Pangkalan Kerinci, jajaran Polres Pelalawan kembali memantau titik api dengan melaksanakan patroli ke area rawan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), Rabu (27/10/2021).

Patroli dipimpin Ipda Eddy Surya dan personel UKL di wilayah hutan yang ada di Jalan Datuk Engku Raja Lela, Kelurahan Pangkalan Kerinci, Kecamatan Pangkalan Kerinci.  

Selama melaksanakan patroli, petugas tidak menemukan adanya titik api maupun titik asap.

"Kami ingatkan masyarakat dapat menjaga hutan dengan tidak membuka lahan secara besar besaran secara sengaja," ujar Ipda Eddy Surya.

Selain itu, Ia juga berharap melalui giat tersebut dapat mengantisipasi Karhutla di wilayah hukum Polsek Pangkalan Kerinci. (**H)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

2

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

3

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

4

Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga

5

Lapas Bagansiapiapi Bersama Warga Binaan Gelar Shalat Idul Fitri 1445 H