MENU TUTUP

Baru 72 Nakes yang Divaksinasi di Pekanbaru

Selasa, 19 Januari 2021 | 05:55:18 WIB | Di Baca : 9259 Kali
Baru 72 Nakes yang Divaksinasi di Pekanbaru

SeRiau - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru telah memulai melakukan vaksinasi Covid-19. Usai pencanangan vaksinasi yang dilakukan oleh 10 pejabat dan tokoh publik pada 14 Januari lalu, proses vaksinasi di Pekanbaru akan tetap berlanjut.

Proses vaksinasi pada tahap awal ini diutamakan kepada tenaga kesehatan (nakes). Hal itu dikarenakan nakes merupakan garda terdepan dalam menanggulangi Covid-19 ini.

Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru dr Zaini Rizaldi Saragih bahwa ada sekitar 5.520 nakes yang diwacanakan akan menjalani vaksinasi ini. 

Para nakes penerima vaksin merupakan mereka yang bertugas di 21 Puskesmas di Pekanbaru. Baru ada lima puskesmas yang menggelar vaksinasi ini. 

"Data hari ini sudah ada 72 nakes yang dibaksin, dan masih berlanjut," ujarnya.

Menurutnya, pemberian vaksinasi ini tidak dapat serta merta dapat dilakukan. Ada satu kendala yang dialami para nakes saat hari vaksinasi. 

"Kadang pas pemeriksaan untuk di vaksin, mereka punya kontra indikasi. Ada yang tensi tinggi, ada yang kencing manis," terang Zaini. 

Pihaknya pun mengharapkan, proses vaksinasi tahap awal ini dapat selesai dalam bulan ini. "Kita harapkan segera selesai dalam bulan ini untuk vaksinasi nakes," ucapnya.

Meski begitu, pihaknya tidak bisa memastikan apakah vaksinasi tahap awal ini dapat selesai sesuai harapan. Pasalnya, pendaftaran dan persetujuan vaksinasi dilakukan melalui aplikasi.

"Kita inginnya cepat selesai, tapi proses pelaksanaannya melalui aplikasi dan persetujuannya juga pakai aplikasi. Jadi tidak bisa kita pastikan," jelasnya. 

Satu penerima vaksin bakal mendapat masing-masing dua dosis vaksin. Penyuntikan vaksin pertama mendapat satu dosis, dan menyusul 14 hari berikutnya satu dosis vaksin lagi. 

Zaini mengaku, sejauh ini belum ada keluhan terhadap penerima vaksin. Para penerima vaksin mengaku masih dalam keadaan baik. 

Pemerintah kota juga menyiapkan dua rumah sakit rujukan, jika penerima vaksin memiliki indikasi lainnya pasca vaksinasi. Dua rumah sakit ini adalah, Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani Pekanbaru, dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad. (**H)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

2

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

3

Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga

4

Lapas Bagansiapiapi Bersama Warga Binaan Gelar Shalat Idul Fitri 1445 H

5

Negara Hadir, 85 KK Warga Dusun Terpencil di Pelalawan Riau Kini Nikmati Listrik PLN 24 Jam Jelang Idul Fitri 1445 H