MENU TUTUP

Wujudkan Kamtibmas, Polsek Pangkalan Kerinci Laksanakan Patroli di Pusat Kota

Sabtu, 26 Desember 2020 | 14:48:33 WIB | Di Baca : 1441 Kali
Wujudkan Kamtibmas, Polsek Pangkalan Kerinci Laksanakan Patroli di Pusat Kota

SeRiau - Untuk mengantisipasi tindak kriminal terhadap masyarakat, Polsek Pangkalan Kerinci terus melaksanakan patroli. Patroli ditujukan untuk mengantisipasi tindak curas, curat dan curanmor atau C3 di Kota Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan, Sabtu (26/12/2020).

Kegiatan ini dipimpin oleh Pawas Iptu R Sihite dan personel UKL I Polsek Pangkalan Kerinci. Dalam patroli itu polisi memantau beberapa tempat di antaranya Bank BTN, BRI, Alfamart dan toserba Jalan Lintas Timur Pangkalan Kerinci.

"Kepada petugas security bank dan karyawan toko kita ingatkan agar waspada terhadap C3. Mereka kita minta segera melapor kepada pihak kepolisian jika ada hal yang mencurigakan atau terjadinya tindak pidana," ujar iptu R Sihite.

Dikatakannya, tujuanya patroli itu adalah untuk mempersempit ruang gerak para pelaku tindak pidana kejahatan. "Baik kejahatan C3 maupun kejahatan lainya. Yang pasti Polsek Pangkalan Kerinci ingin mewujudkan Kamtibmas yang kondusif," ungkapnya 

Tidak hanya itu, petugas dilapangan juga mengimbau kepada masyarakat yang hendak berbelanja untuk kembali mengecek betul kendaraannya saat di parkiran, pastikan kendaraan sudah terkunci ganda. "Jangan karena alasan terburu-buru, keamanan kita sendiri diabaikan," ucapnya.

Selama patroli berlangsung, pihaknya memastikan situasi dalam keadaan aman dan kondusif. (**H)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

2
Ketua TKD: Ini Kemenangan Masyarakat

Prabowo & Gibran Ditetapkan Jadi Presiden Wakil Presiden Terpilih

3

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

4

ARA Perkuat Eksistensi Pendidikan di Provinsi Riau

5

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana