MENU TUTUP

Natal 2020, Personel Polsubsektor Pelalawan Lakukan Pengamanan di Setiap Gereja

Jumat, 25 Desember 2020 | 15:01:15 WIB | Di Baca : 1445 Kali
Natal 2020, Personel Polsubsektor Pelalawan Lakukan Pengamanan di Setiap Gereja

SeRiau - Dalam mencegah adanya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) saat perayaan Natal, Polsubsektor Pelalawan lakukan pengamanan di setiap gereja, Jumat (25/12/2020).

Kapolsubsektor Pelalawan, Ipda Zulmaheri SH MH mengatakan, pengamanan yang dilakukan di setiap Gereja se-Kecamatan Pelalawan untuk menjaga Kamtibmas dalam perayaan Natal dan tahun baru 2021.

Dalam pelaksanaannya, pihaknya mengaku telah melakukan sejak tanggal 20 Desember 2020 lalu dan akan berlanjut hingga 1 Januari 2021 mendatang.

"Ini merupakan salah satu bentuk kesiapan Polri khususnya Polsubsektor Pelalawan dalam pengamanan perayaan Natal dan tahun baru 2021," ujarnya Ipda Zulmaheri.

Diharapkan, dengan pengamanan yang dilakukan kepolisian dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi jemaat yang melakukan perayaan ibadah Natal.

"Sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat tentunya kami ingin selalu memberikan rasa aman untuk warga, tak terkecuali para jemaat gereja yang tengah melaksanakan ibadah Natal," ungkapnya.

Di sisi lain, pihaknya juga memerhatikan penerapan protokol kesehatan saat perayaan Natal berlangsung. Ia mengimbau agar jemaat dapat menerapkan protokol kesehatan dalam mencegah penyebaran Covid-19. (**H)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Serius Maju Pilkada Rohil, Zakifri S.Hi Kembalikan Berkas Pendaftaran ke Partai Demokrat

2

Di Gadang Gadang Bakal Maju di Pilwako Pekanbaru , Agung Nugroho dan Ade Hartati Ambil Fomulir ke PAN Kota Pekanbaru

3

Ambil Formulir Di PAN, Ade Hartati di Daftarkan Srikandi

4

TAF Daftarkan Agung Ke PDIP

5

Maju Pilkada, Mantan Wakil Bupati Rohil Daftarkan Diri ke PDI P Rokan Hilir