MENU TUTUP

Cegah Tindak Pencurian dan Wabah Covid 19, Polsek Langgam Lakukan Patroli

Ahad, 08 November 2020 | 12:53:32 WIB | Di Baca : 1359 Kali
Cegah Tindak Pencurian dan Wabah Covid 19, Polsek Langgam Lakukan Patroli

SeRiau - Mewaspadai terjadinya tindak kejahatan pencurian dengan kekerasan (curas), pencurian dengan pemberatan (curat) dan pencurian kendaraan bermotor (curanmor), personel Polsek Langgam lakukan patroli. Patroli dilakukan di Desa Segati, Kecamatan Langgam, Ahad (8/11/2020).

Patroli dilaksanakan oleh Aiptu Fernando Purba, personel Polsek Langgam.

Dalam patroli itu, Aiptu Fernando Purba mengimbau masyarakat agar waspada dan berhati-hati. Menurutnya, kejahatan dapat terjadi di mana dan kapan saja.

"Kita minta masyarakat agar berhati-hati dan tetap waspada. Sehingga, tindak kejahatan dapat terminimalisir," ujarnya.

Pihaknya berharap agar masyarakat, maupun pemilik toko dapat bekerja sama dengan Polri mencegah terjadinya curas, curanmor, curat.

Di sisi lain, Ia juga mengimbau masyarakat agar menerapkan protokol kesehatan dalam pencegahan Covid-19. 
"Gunakan masker, jaga jarak, hindari kerumunan, dan mencuci tangan dengan sabun," sebutnya.

Dalam pencegahan tindak kriminal dan penyebaran Covid-19, pihaknya selaku personel Polsek Langgam akan melakukan patroli secara tutin. Dengan harapan dapat menjaga keanaman dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). (**H)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

TAF Daftarkan Agung Ke PDIP

2

Bahas LKPJ 2023, Ketua DPRD Rohil Singgung Naiknya Angka Kemiskinan

3

BAN-PDM Provinsi Riau Gelar Rakorda Pertama, Sebanyak 2062 Satuan Pendidikan di Akreditasi Tahun Ini

4

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

5

Jangan Sampai Kehabisan, Tiket Proliga Bisa Dibeli di PLN Mobile