MENU TUTUP

Ringan Beban Warga yang Terdampak Covid 19, Jepta Bagikan Sembako.

Kamis, 23 April 2020 | 16:36:41 WIB | Di Baca : 10348 Kali
Ringan Beban Warga yang Terdampak Covid 19, Jepta Bagikan Sembako. Peduli Covid 19 Anggota DPRD Dari Fraksi Demokrat Jepta Sihotang Membagikan Sembako

 

SeRiau- Ingin meringankan beban maayarakat ekonomi lemah yang terdampak Covid 19, Anggota DPRD Kota Pekanbaru Jepta Sitohang SPd menyerahkan bantuan sembako kepada masyarakat kurang mampu di sekitar Kecamatan Payung Sekaki melalui majelis gereja yang ada di wilayah tersebut.

"Kita prihatin dengan keadaan ini, oleh karena itu kita berbagi dengan warga, melalui gereja dan tim kita. Untuk dapat meringankan masyarakat yang membutuhkan, kemarin kita mulai menyerahkan bantuan sembako," tutur Jepta, Kamis (23/04).


"Inilah kepedulian kita kepada warga, terlebih dimasa pandemi covid 19. Inilah yang dapat kita bantu semampu kita, melalui majelis gereja yang mendistribusikannya. Agar mereka dapat mendata warga yang sangat membutuhkan. Harapan kita bantuan ini dapat meringankan beban mereka yang terdampak dengan covid 19 ini," tutur Jepta.

Jepta juga menyentil pemerintahan yang hingga saat ini belum juga menyalurkan bantuan untuk masyarakat Pekanbaru yang terdampak Covid 19. Rasa kecewa ia sampaikan kepada pemerintahan, dimana sebelumnya Pemko melalui Dinsos hadir melakukan Hearing bersama Komisi III DPRD Pekanbaru dimana ia juga salah satu anggotanya, yang mengatakan akan menyalurkan bantuan jelang bulan Ramadhan. 

"Kita kecewa dengan pemerintah. Bantuan akan dikucurkan sebelum ramadhan, tapi ramadhan kan sudah besok. Kapan lagi mau dikucurkan. Karna janji Dinsos setelah heu aring akan dikucurkan sebelum ramadhan. Jadi kapan lagi mau diturunkan," tegas Jepta.(***)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

2

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

3

Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga

4

Lapas Bagansiapiapi Bersama Warga Binaan Gelar Shalat Idul Fitri 1445 H

5

Negara Hadir, 85 KK Warga Dusun Terpencil di Pelalawan Riau Kini Nikmati Listrik PLN 24 Jam Jelang Idul Fitri 1445 H