MENU TUTUP

Peduli Covid-19, PW Aisyiyah Riau Bagikan Sembako dan Masker Kain ke Masyarakat

Rabu, 22 April 2020 | 12:12:09 WIB | Di Baca : 1670 Kali
Peduli Covid-19, PW Aisyiyah Riau Bagikan Sembako dan Masker Kain ke Masyarakat

 

SeRiau - Ditengah Wabah Virus Corona atau Covid-19 yang melanda seluruh daerah di Indonesia berdampak pada perekonomian masyarakat yang melemah. Untuk itu, Pimpinan Wilayah (PW) Aisyiyah Riau memberikan ratusan paket sembako kepada warga yang terdampak perekonomiannya saat ini.

Bertemakan gerakan Taawun (Aksi Sosial) Peduli Covid-19 sekaligus Milad Aisyiyah ke 106 H /103 M, Ketua PW Aisyiyah Riau, Sariyah yang didampingi Sekretris PW Aisyiyah Riau, Susi Herlinda mengatakan pihaknya membagikan sekitar 150 paket sembako kepada warga Aisyiyah dan masyarakat setempat yang terdamapak perekonomiannya akibat wabah Corona.

“Hari ini ada sekitar 150 paket sembako yang kita bagikan kepada masyarakat yang membutuhkan. Selain bantuan sembako, hari ini kami juga bagikan masker kain," katanya disela-sela penyerahan bantuan di gedung Panti Asuhan Putri (LKSA) Aisyiyah Wilayah Riau, Jalan KH Ahmad Dahlan.

Disebutkannya, gerakan Taawun merupakan gerakan Nasional dari pimpinan pusat untuk warga Aisyiyah se-Indonesia. Khusus PW Aisyiyah Riau bantuan sembako yang dibagikan merupakan hasil penggalangan dana dari warga Aisyiyah.

“Kita sudah mengumpulkan dana dan hari ini kita salurkan. Seluruh PW Aisyiyah bergerak serentak hari ini untuk membantu masyarakat yang lemah perekonomiannya akibat wabah Corona,” terangnya.

Masih dikatakan Sariyah, karena Aisyiyah identik dengan perempuan, jadi penyerahan sembako juga bersempena dengan peringatan hari Kartini yang diperingati kemarin.

“Pembagian sembako kepada mayarakat terdampak juga mengingat bulan Ramadhan tinggal beberapa hari lagi. Kami berharap bantuan sembako ini dapat bermanfaat bagi penerimanya,” pungkasnya.(rls)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Siswa SMAN 7 Pekanbaru Peraih Juara di FLS2N dan Pra OSN Mendapat Apresiasi dari Sekolah

2

Diawali Khatam Alquran, 151 Siswa SMA Muhammadiyah 1 Pekanbaru Berkemajuan Purna Wisuda

3

Ribuan Civitas UMRI Gelar Aksi Dukung Kemerdekaan Palestina

4

60 Guru Khusus Ketunaan Dilatih, Sekdisdik Riau: Harus Beda Perlakuan Guru Khusus Ketunaan dengan Guru Umum

5

Mau Jadi Walikota Pekanbaru, Calon Perseorangan Harus Kantongi  Dukungan Minimal 57.863 Pemilih