MENU TUTUP

D' Star Coffe dan Resto 'Manjakan' Selera Semua Kalangan

Senin, 23 Desember 2019 | 23:06:06 WIB | Di Baca : 1930 Kali
D' Star Coffe dan Resto 'Manjakan' Selera Semua Kalangan

 

SeRiau - Kota Pekanbaru terus menggeliat jadi kota metropolitan.  Semua sektor bisnis dan usaha terus bergerak bagai tidak terbendung, tidak terkecuali tempat kuliner.  Tumbuh bagaikan jamur di musim hujan, salah satunya dengan telah dibukanya D' Star Coffe dan Resto yang terletak di jalan Arifin Ahmad Pekanbaru.

Awner atau pemilik D' Star Coffe dan Resto, Wahyu Kurniawan menyebutkan, usaha yang dikelolanya beda dengan yang lain.  Mengusung bentuk menu dengan pola klasik dan moderen.  Harga sangat murah dan terjangkau dari kalangan menengah ke bawah dengan rasa yang enak.  Sesuai selera kaum bapak dan ibu baik muda maupun tua.

"Makanan spesial kita adalah nasi goreng d' star yang merupakan gabungan dari ayam, udang dan cumi.  Makanan ringan ada roti gulung dengan berbentuk tumpeng.  Ada kopi aceh yang langsung mendatangkan tenaga profesional dari aceh," jelasnya sembari menyebutkan harga nasi goreng Rp 20 ribu, roti gulung Rp 13 ribu untuk empat orang dan kopi aceh Rp 7 ribu, Senin (23/12).

Disamping itu menurut Wahyu, yang membedakan coffe dan restonya dengan yang lain, selain harga yang murah, tempat juga aman dan  nyaman bagi pengunjung.  Disamping itu bisa digunakan untuk acara seperti meeting, acara ulang tahun dan lainnya.  

"Kita akan siapkan segala keperluan perlengkapan yang dibutuhkan untuk acara yang akan dilakukan.  Termasuk lilin dan balonnya bagi yang acara ulang tahun," tambah mahasiswa UIR Semester I Fakultas Hukum ini lagi menjelaskan sembari menyebutkan coffe restonya buka mulai pukul 10.00 wib hingga pukul 24.00 wib . (Met)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

2

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

3

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

4

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

5

Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga