MENU TUTUP

Solskjaer Bantah Jual Pogba pada Bursa Transfer Januari 2020

Jumat, 20 Desember 2019 | 23:47:02 WIB | Di Baca : 1144 Kali
Solskjaer Bantah Jual Pogba pada Bursa Transfer Januari 2020

SeRiau - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, membantah kabar mereka akan menjual Paul Pogba pada bursa transfer Januari 2020.

Pernyataan tersebut sekaligus menegaskan keinginan Solskjaer agar Pogba bisa terus bermain untuk Manchester United.

"Dia (Pogba) tidak akan dijual pada bulan Januari," kata Solskjaer dikutip dari The Guardian.

Meski demikian, Solskjaer enggan bicara mengenai pemulihan cedera engkel kaki kanan yang dialami Pogba.

Akibat cedera yang dialaminya, Pogba harus absen membela Manchester United sejak akhir September lalu.

"Ini adalah sesuatu yang perlu disortir, tetapi saya pikir saya tidak harus memberi anda semua informasi medis mengani cedera Pogba," kata Solskjaer.

Namun, Solskjaer tak menampik bahwa kondisi Pogba berangsur membaik.

"Tetapi dia sekarang merasa baik dan menjadi lebih baik. Pemulihan itu berhasil," ucapnya menambahkan.

Sebelumnya, Pogba pernah menyampaikan keinginannya untuk meninggalkan Manchester United pada bulan Juni lalu.

Pemain berusia 26 tahun tersebut mengatakan ingin mencari tantangan baru di tempat lain.

Solskjaer juga berharap Pogba bisa bermain lagi untuk Manchester United sebelum akhir tahun.

"Saya harap dia bisa bermain lagi. Mari kita lihat bagaimana perasaannya, saya tidak akan memaksanya," kata Solskjaer.

Paul Pogba tidak bermain untuk Manchester United usai cederanya bertambah parah saat melawan Arsenal di pentas Liga Inggris pada September lalu.

Pemain asal Perancis tersebut sudah absen dalam 17 laga Manchester United pada musim ini sejak diistirahatkan oleh Solskjaer karena cedera yang dialaminya.

Pogba juga tidak diturunkan saat Manchester United meraih kemenangan 3-0 atas Colchester pada perempat final Piala Liga Inggris. (**H)


Sumber: KOMPAS.com


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

2
Ketua TKD: Ini Kemenangan Masyarakat

Prabowo & Gibran Ditetapkan Jadi Presiden Wakil Presiden Terpilih

3

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

4

ARA Perkuat Eksistensi Pendidikan di Provinsi Riau

5

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana