MENU TUTUP

Eks Wamenkumham Pastikan Gugatan Prabowo-Sandi Sudah Siap

Jumat, 24 Mei 2019 | 12:20:54 WIB | Di Baca : 1067 Kali
Eks Wamenkumham Pastikan Gugatan Prabowo-Sandi Sudah Siap

SeRiau - Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi segera mendaftarkan gugatan hasil Pilpres 2019 yang diumumkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) ke Mahkamah Konstitusi (MK). 

Dijadwalkan, BPN akan bertolak ke MK pada pukul 14.00. Kuasa hukum Prabowo-Sandi, Denny Indrayana menyebutkan bahwa semua persiapan sudah dilakukan dengan baik oleh BPN.

Hanya saja, dia enggan merinci apa saja yang dipersiapkan BPN untuk mengajukan gugatan tersebut.

"Insya Allah (sudah persiapan), nanti tunggu aja keterangan Pak Prabowo," ujar mantan Wamenkumham itu di Kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta, Jumat (24/5).

Pada Selasa (21/5) dinihari, KPU mengumumkan penetapan hasil Pemilu Serentak 2019. Adapun hasil pilpres disebutkan bahwa pasangan 02 kalah dari pasangan Joko Widodo-Maruf Amin. (**H)


Sumber: rmol.id


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

2
Ketua TKD: Ini Kemenangan Masyarakat

Prabowo & Gibran Ditetapkan Jadi Presiden Wakil Presiden Terpilih

3

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

4

ARA Perkuat Eksistensi Pendidikan di Provinsi Riau

5

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana