MENU TUTUP

Maskapai Nasional Sepakat Turunkan Tarif Tiket Pesawat Dalam Negeri

Ahad, 13 Januari 2019 | 15:55:04 WIB | Di Baca : 1520 Kali
Maskapai Nasional Sepakat Turunkan Tarif Tiket Pesawat Dalam Negeri

SeRiau - Asosiasi Perusahaan Penerbangan Nasional Indonesia (Indonesia National Carriers Association/INACA) sepakat untuk menurunkan tarif tiket pesawat. Beberapa hari terakhir, tarif pesawat sempat melambung dan membuat ramai di masyarakat.

"Kami berkomitmen untuk menurunkan harga tiket. Kami sejak minggu lalu, khususnya Jumat, sudah menurunkan tarif harga domestik," kata Ketua INACA, Ari Ashkara, seperti dikutip dari Antara dalam konferensi pers di Jakarta, Minggu (13/1).

Ari memaparkan, keputusan tersebut diambil berdasarkan komitmen positif dari pemangku kepentingan terkait, yakni Angkasa Pura I, Angkasa Pura II, Airnav dan Pertamina. Selain itu, anggota INACA juga mendiskusikan keprihatinan masyarakat atas tingginya harga tiket penerbangan.

"Walaupun di tengah kesulitan maskapai nasional yang ada, tapi kami lebih mendengar keluhan masyarakat tentang harga tiket," ungkapnya.

Menurutnya, beberapa tarif penerbangan domestik turun sejak Jumat, di antaranya untuk rute Jakarta-Denpasar, Jakarta-Yogyakarta dan Bandung-Denpasar, Jakarta- Surabaya.

Mulai Minggu (13/1) atau Senin, maskapai juga akan menurunkan harga tiket penerbangan untuk rute domestik lainnya, di antaranya Jakarta-Padang, Jakarta Pontianak, dan Jakarta-Jayapura.

Konferensi pers tentang tiket pesawat tersebut juga dihadiri oleh perwakilan dari AP I, AP II, serta beberapa maskapai, yakni Garuda Indonesia, Airasia, Sriwijaya Group, Lion Air Group, dan Citilink. (**H)


Sumber: Merdeka.com


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

TAF Daftarkan Agung Ke PDIP

2

Bahas LKPJ 2023, Ketua DPRD Rohil Singgung Naiknya Angka Kemiskinan

3

BAN-PDM Provinsi Riau Gelar Rakorda Pertama, Sebanyak 2062 Satuan Pendidikan di Akreditasi Tahun Ini

4

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

5

Jangan Sampai Kehabisan, Tiket Proliga Bisa Dibeli di PLN Mobile