MENU TUTUP

AS Bahas Pemulangan Tulang Belulang Tentaranya saat Perang Korea

Ahad, 15 Juli 2018 | 20:37:07 WIB | Di Baca : 1226 Kali
AS Bahas Pemulangan Tulang Belulang Tentaranya saat Perang Korea

SeRiau - Para jenderal dari Amerika Serikat dan Korea Utara telah bertemu untuk membahas pemulangan tulang belulang tentara AS yang bertempur dalam Perang Korea.

Michael Minihan, mayor jenderal Angkatan Udara AS dan kepala staf Komando PBB bertemu dengan seorang jenderal Korea Utara pada hari Minggu di desa perbatasan Panmunjom di Zona Demiliterisasi (DMZ), menurut sumber-sumber Korea.

Sudah sembilan tahun sejak pertemuan terakhir jenderal dari kedua pihak.

Repatriasi merupakan salah satu isu yang dibahas bulan lalu dalam pertemuan bersejarah di Singapura antara Presiden AS Donald Trump dan pemimpin Korea Utara Kim Jong Un.

Amerika dilaporkan telah mengirim 100 peti mati ke DMZ untuk mengangkut tulang belulang yang dipulangkan. (**H)


Sumber: Okezone


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Jalan Simpang SKA Di Perlebar, Ginda: Kita Dukung Semoga Cepat Terlaksana

2

DPC PDI-P Rohil Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

3

Open House Hari Kedua di Kediaman Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho Dihadiri 3.000 Warga

4

Lapas Bagansiapiapi Bersama Warga Binaan Gelar Shalat Idul Fitri 1445 H

5

Negara Hadir, 85 KK Warga Dusun Terpencil di Pelalawan Riau Kini Nikmati Listrik PLN 24 Jam Jelang Idul Fitri 1445 H