MENU TUTUP

Polisi Duga Bom di Pasuruan Berdaya Ledak Rendah

Kamis, 05 Juli 2018 | 15:31:49 WIB | Di Baca : 1239 Kali
Polisi Duga Bom di Pasuruan Berdaya Ledak Rendah

SeRiau - Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri, Brigadir Jenderal Mohammad Iqbal, mengatakan benda diduga bom yang meledak di sebuah rumah di Kelurahan Pogar, Bangil, Pasuruan, Jawa Timur menggunakan bahan peledak berdaya ledak rendah.

"Bahan peledak diduga low explosive," kata Iqbal dalam keterangan singkatnya, Kamis (5/7).

Dia menerangkan, aparat kepolisian sedang melakukan olah tempat kejadian perkara, menyelamatkan korban, dan membuat perimeter aman untuk kepantingan pengamanan bagi masyarakar sekitar lokasi.


"Kapolda Jawa Timue dan Kapolres Pasuruan memimpin di tempat kejadian perkara," tuturnya.

Ledakan terjadi di sebuah rumah kontrakan di Kelurahan Pogar, Kamis (5/7). Kabid Humas Polda Jatim Kombes Frans Barung mengatakan ledakan yang terjadi sekitar pukul 11.30 WIB itu mengakibatkan seorang anak berusia enam tahun mengalami luka-luka. (**H)


Sumber: CNN Indonesia


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

BAN-PDM Provinsi Riau Gelar Rakorda Pertama, Sebanyak 2062 Satuan Pendidikan di Akreditasi Tahun Ini

2

SE Kadisdik Riau Tentang Larangan Perpisahan di Hotel Dinilai Forkom Waktunya Kurang Tepat

3
Ketua TKD: Ini Kemenangan Masyarakat

Prabowo & Gibran Ditetapkan Jadi Presiden Wakil Presiden Terpilih

4

PT Putra Kemasindo di Sidak  Komisi IV,  Di Warnai Adu Mulut

5

ARA Perkuat Eksistensi Pendidikan di Provinsi Riau