MENU TUTUP

Manchester United Ukir Rekor Buruk Setelah Imbang Kontra West Ham

Jumat, 11 Mei 2018 | 06:07:11 WIB | Di Baca : 1238 Kali
Manchester United Ukir Rekor Buruk Setelah Imbang Kontra West Ham

SeRiau - Manchester United bermain imbang tanpa gol melawan West Ham United dalam laga lanjutan Premier League di London Stadium, Jumat (11/5/2018) dini hari WIB. Skor kacamata ini membuat Manchester United mengukir rekor buruk sejak kepergian Sir Alex Ferguson.

Tim asuhan Jose Mourinho sebenarnya bermain bagus pada laga melawan West Ham United. Namun, performa apik Adrian di bawah mistar membuat Manchester United harus menerima kenyataan gagal mencetak satu gol pun ke gawang West Ham.

Kiper asal Spanyol itu sedikitnya menggagalkan tiga peluang yang didapat Alexis Sanchez, Luke Shaw, dan Jesse Lingard. Bahkan, peluang terbaik yang didapat Manchester United melalui Luke Shaw berubah arah mengenai tiang gawang setelah diblok dengan kaki oleh Adrian.

Menurut data yang dilansir Opta, skor 0-0 yang didapat Manchester United di kandang The Hammers merupakan yang ke-19 sejak Premier League tidak diwarnai oleh kiprah Ferguson sebagai arsitek Manchester United musim 2012-2013. Rekor buruk itu menempatkan Manchester United sejajar dengan tim papan bawah, Southampton.

Sepanjang musim ini, Manchester United sudah tiga kali bermain imbang tanpa gol di Premier League. Dua hasil imbang dengan skor kacamata terjadi melawan West Ham dan satu laga lainnya menghadapi Southampton. (**H)


Sumber: Bola.com


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Lulusan Institut MASTER, 80 Persen Sudah Bekerja dan Siap Jadi Agen Perubahan

2

Kirim 3 Cabang ke FLS2N Seleksi Tingkat Nasional, Ini Target Kepala SMAN 13 Pekanbaru

3

Sekdisdik Riau Puji Penampilan Juara 1 FLS2N SMA. Ini Nama Pemenang Lomba

4

Lunasi Utang Obligasi Dollar AS, PGN Tunjukan Pengelolaan Kinerja yang Sehat dan Berkelanjutan

5

DLH Rohil Laksanakan Kick Off dan Konsultasi Publik l KLHS RPJMD Tahun 2025-2029