MENU TUTUP

Polisi Jaga Ketat Jalan Depan Mako Brimob Pagi Ini usai Rusuh

Rabu, 09 Mei 2018 | 06:20:37 WIB | Di Baca : 1306 Kali
Polisi Jaga Ketat Jalan Depan Mako Brimob Pagi Ini usai Rusuh

SeRiau - Penjagaan di sekitar jalan depan Mako Brimob semakin diperketat. Lebih dari 20 anggota polisi dengan senjata berjejer di jalan depan Mako Brimob dari arah Jalan Raya Bogor.

Pantauan detikcom di lokasi, Jalan Komjen M Jasin, Kelapa Dua, Depok, Rabu (9/5/2018), tepat di depan Gereja GPIB Gideon sekitar belasan anggota brimob bersenjata membentuk barisan untuk memperkuat penjagaan.

Sedangkan tepat pada pintu gerbang Mako Brimob, terlihat beberapa polisi lalu lintas (polantas) juga sudah berjaga. Di sebrang pintu gerbang Mako Brimob pun terlihat anggota brimob yang berjaga secara berbaris.

Nampak juga satu unit mobil barracuda di pintu gerbang Mako Brimob. Namun, tidak ada penambahan kawat berduri di sekitar jalan tersebut.

Sebelumnya, penjagaan ketat mulai dilakukan sekitar pukul 00.00 WIB. Anggota yang berjaga saat ini lebih banyak dibandingkan saat awal dimulai penjagaan ketat.

Kerusuhan di Mako Brimob terjadi pada Selasa (8/5) pukul 22.00 WIB. Sejumlah petugas terluka akibat kerusuhan tersebut. (**H)


Sumber: detikNews


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Di Gadang Gadang Bakal Maju di Pilwako Pekanbaru , Agung Nugroho dan Ade Hartati Ambil Fomulir ke PAN Kota Pekanbaru

2

Ambil Formulir Di PAN, Ade Hartati di Daftarkan Srikandi

3

TAF Daftarkan Agung Ke PDIP

4

Maju Pilkada, Mantan Wakil Bupati Rohil Daftarkan Diri ke PDI P Rokan Hilir

5

Bahas LKPJ 2023, Ketua DPRD Rohil Singgung Naiknya Angka Kemiskinan