MENU TUTUP

Anies Imbau PNS DKI Hadiri Perayaan Paskah di Monas

Ahad, 01 April 2018 | 06:17:09 WIB | Di Baca : 1322 Kali
Anies Imbau PNS DKI Hadiri Perayaan Paskah di Monas

SeRiau - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengimbau pegawai Kristiani di kalangan PNS dan BUMD DKI menghadiri perayaan ibadah Paskah bersama. Perayaan Paskah diselenggarakan di Monas mulai pagi ini.

Kepala Biro Pendidikan, Mental, dan Spiritual DKI Jakarta Hendra Hidayat, membenarkan surat edaran Nomor 7/SE/2018 Tentang Perayaan Paskah Bersama Tahun 2018. Perayaan ibadah paskah dimulai sejak pukul 05.00 hingga 08.00 WIB.

"Iya benar, acaranya pagi ini," kata Hendra melalui pesan singkat, Minggu (1/4/2018).

Sebelumnya, sejumlah jemaat Gereja Bethel Indonesia (GBI) Glow telah berdatangan di Monas. Mereka datang untuk merayakan ibadah paskah.

Pantauan detikcom, jemaat mulai berdatangan sekitar pukul 04.15 WIB, Minggu (1/4/2018). Para jemaat mulai mendekat ke panggung utama yang sudah disediakan di arah pintu depan Istana Negara.

Lagu-lagu pujian pun mulai terdengar di lokasi. Seorang pendeta pun nampak membuka ibadah paskah itu dengan doa pembuka.

"Kami buka ibadah ini Haleluyah, amen. Silahkan duduk kembali bapak-ibu," kata pendeta itu dari atas panggung. (*JJ)


Sumber: detiknews.com


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Siswa SMAN 7 Pekanbaru Peraih Juara di FLS2N dan Pra OSN Mendapat Apresiasi dari Sekolah

2

Diawali Khatam Alquran, 151 Siswa SMA Muhammadiyah 1 Pekanbaru Berkemajuan Purna Wisuda

3

Ribuan Civitas UMRI Gelar Aksi Dukung Kemerdekaan Palestina

4

60 Guru Khusus Ketunaan Dilatih, Sekdisdik Riau: Harus Beda Perlakuan Guru Khusus Ketunaan dengan Guru Umum

5

Mau Jadi Walikota Pekanbaru, Calon Perseorangan Harus Kantongi  Dukungan Minimal 57.863 Pemilih