MENU TUTUP

​Matangkan Persiapan Porprov, Kodrat Riau Gelar Rapat Koordinasi.

Jumat, 28 Juli 2017 | 09:54:07 WIB | Di Baca : 1556 Kali
​Matangkan Persiapan Porprov, Kodrat Riau Gelar Rapat Koordinasi.
PEKANBARU,SeRiau - Guna Melancarkan jalannya organisasi dan melakukan keabsahan atlet Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) IX Riau 2017, Sabtu (29/7) Pengurus Provinsi (Pengprov) Keluarga Olahraga Tarung Derajat (Kodrat) Riau gelar Rapat Koordinasi (Rakor). Rakor tersebut kata Ketua I Kodrat Riau Maruli Siregar didampingi Ketua Harian Indra Boxer, Jumat (28/7) akan dihadiri oleh seluruh pengurus Kodrat Riau dan juga utusan dari seluruh Pengurus Cabang (Pengcab) Kabupaten/Kota se Riau. "Rakor kita laksanakan di sebuah hotel Jalan Pinang, Pekanbaru," ujarnya. Agenda yang akan dibahas tambah Maruli adalah bedah organisasi dan prestasi Porprov 2017 di Kampar. "Penetapan atau keabsahan Atlit Porprov 2017," ucap Maruli. Kemudian, penyerahan Form A,B dan C. Serta pengisian Form Switter dan baju tarung Atlit. "Setelah semua itu dibahas, maka hari itu juga dibacakan hasil keputusan keabsahan atlet Porprov 2017 Kampar," ungkap Maruli. (*)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Kirim 3 Cabang ke FLS2N Seleksi Tingkat Nasional, Ini Target Kepala SMAN 13 Pekanbaru

2

Sekdisdik Riau Puji Penampilan Juara 1 FLS2N SMA. Ini Nama Pemenang Lomba

3

Ciptakan SDM Unggul, Edi Haryono Harapkan Tamatan SMK Akbar Kerja Sambil Kuliah

4

DPP PAN Beri Rekomendasi Ke Ade Hartati Untuk Pilwako Pekanbari

5

Siswa SMAN 7 Pekanbaru Peraih Juara di FLS2N dan Pra OSN Mendapat Apresiasi dari Sekolah