MENU TUTUP

Kadisdik Bangga, SMP 20 Pekanbaru Terima Penghargaan Adiwiyata Mandiri dari KLH

Selasa, 25 Juli 2017 | 16:03:02 WIB | Di Baca : 942 Kali
Kadisdik Bangga, SMP 20 Pekanbaru Terima Penghargaan Adiwiyata Mandiri dari KLH
Pekambaru, Seriau- Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, Abdul Jamal bangga atas pencapaian SMP Negeri 20 Kota Pekanbaru yang menerima penghargaan Adiwiyata Mandiri dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan. Penghargaan akan diberikan tanggal 2 Agustus 2017 di Plaza Insinyur Soedjono Soerjo, Gedung Manggala Wana Bakti Jakarta. "Penghargaan Adiwiyata Mandiri ini adalah penghargaan tertinggi dari pemerintah yang diberikan kepada sekolah-sekolah. Sekolah yang menerima Adiwiyata Mandiri dinilai berhasil melakukan upaya pengelolaan lingkungan hidup secara komprehensif dan mandiri," kata Jamal, Selasa (25/7/2017). Dikatakan Jamal, SMP Negeri 20 Kota Pekanbaru menjadi satu-satunya sekolah yang menerima penghargaan Adiwiyata Mandiri dari Riau. "Sebelumnya dari Pekanbaru kita usulkan 2 sekolah yaitu SMP 20 Pekanbaru dan juga SMA 4 Pekanbaru. Tapi ternyata hanya satu yang lolos," ujarnya. Dilanjutkan Jamal, penghargaan ini adalah hasil usaha dari berbagai pihak, baik sekolah dan pemerintah untuk terus meningkatkan kualitas sekolah secara maksimal. "Untuk bisa menjadi Sekolah Adiwiyata Mandiri adalah Sekolah yang sebelumnya sudah menerima penghargaan Adiwiyata Nasional dan sukses membina minimal 10 sekolah. Alhamdulillah, Pekanbaru menjadi satu-satunya daerah di Riau yang menerima penghargaan bergengsi ini," tegasnya. Dibandingkan dengan tahun lalu, ujar Jamal, memang mengalami kemunduran jumlah penerima Adiwiyata Mandiri. "Tahun lalu itu yang menerima penghargaan Adiwiyata Mandiri ada dua yaitu SMA 1 Pekanbaru dan SD 148 Pekanbaru. Untuk kedepannya, kita akan terus meningkatkan kualitas sekolah yang ada di Pekanbaru," tukasnya.(***)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Ciptakan SDM Unggul, Edi Haryono Harapkan Tamatan SMK Akbar Kerja Sambil Kuliah

2

DPP PAN Beri Rekomendasi Ke Ade Hartati Untuk Pilwako Pekanbari

3

Siswa SMAN 7 Pekanbaru Peraih Juara di FLS2N dan Pra OSN Mendapat Apresiasi dari Sekolah

4

562 Siswa SMK Keuangan Pekanbaru Diserahkan ke Orangtua. Ini Pesan Ketua Yayasan

5

Tim Opsnal Polsek Dumai Timur Bekuk Pelaku Penggelapan Sepeda Motor Pada 19 Lokasi di Dumai