Alumni AKPOL 1991 Batalyon Bhara Daksa Salurkan Bantuan Bagi Korban Gempa Sulbar

  • Sabtu, 06 Februari 2021 - 15:59:21 WIB | Di Baca : 1740 Kali

 

SeRiau.com - Gempa bumi yang melanda kawasan Mamuju dan Majene Sulawesi Barat masih menyisakan duka mendalam bagi masyarakat tanah air. Untuk meringankan beban warga yang terdampak bencana alam, sejumlah bantuan terus mengalir dari berbagai kalangan.

Salah satu bantuan bagi para korban datang dari Alumni Akademi Kepolisian Angkatan 1991 Batalyon Bhara Daksa se Indonesia.

Bantuan kemanusiaan itu sampai di Mapolda Sulawesi Barat, Sabtu 6 Februari 2021. /Bantuan yang datang melalui jalur darat itu dijadwalkan akan diserahkan langsung secara simbolis kepada Kapolda Sulawesi Barat.

Bantuan yang diserahkan kali ini berupa sembako, kebutuhan anak – anak, dan mie instan serta bantuan lainnya. Selain sembako, bantuan uang tunai ratusan juga diberikan.

Terlepas bantuan dari alumni 1991, pada kesempatan yang sama bantuan juga datang dari Polda NTB, berupa uang tunai senilai 163,5 juta.

Direktur Reserse Narkoba Polda Sulsel, Kombes Pol. Yani Sudarto mewakili Batalyon Akpol angkatan 91 batalyon Bharadaksa, menyerahkan bantuan secara simbolis kepada Kapolda Sulbar, Irjen Pol. Eko Budi Sampurno.

"Bantuan yang masuk di Polda ini adalah bantuan kemanusiaan dari Alumni Akpol 1991 Batalyon Bhara Daksa, yang baru saja tiba di Mamuju. Sejumlah bantuan terdampak gempa yang diserahkan untuk selanjutnya akan disalurkan kepada yang membutuhkan," kata Kapolda Sulbar.

Kapolda Sulbar menambahkan, setelah bantuan ini diserahkan dari perwakilan Alumni Akpol 1991 batalyon Bhara Daksa, selanjutnya bantuan segera akan disalurkan kepada yang lebih membutuhkan.

"Kami berharap bantuan ini, akan bisa memberikan keringanan hidup warga yang terdampak gempa dan musibah ini cepat selesai," tutup Eko. (Sumber:pojokcelebes).





Berita Terkait

Tulis Komentar