Potong 7 Sapi dan 1 Kambing, Siswa dan Warga Kurang Mampu Penerima Kupon Daging SMAN 8 Pekanbaru


 

Seriau,- Hari Raya Idul Adha 1442 H, SMAN 8 Pekanbaru kembali melakukan pemotongan hewan kurban di sekolah, Rabu (22/7) pagi. Tahun ini, jumlah hewan kurban yang dipotong sebanyak 7 ekor sapi dan 1 kambing

Kepala SMAN 8 Pekanbaru H.Tavip Triacandra. MM disela pemotongan hewan mengatakan pelaksanaan pemotongan hewan kurban di sekolah langsung disaksikan peserta kurban. Jumlah peserta kurban tahun ini sebanyak 50 orang terdiri dari orangtua siswa, guru dan ada juga beberapa siswa. Sedangkan kupon yang disediakan lebih kurang 400 kupon daging yang dibagikan kepada siswa kurang mampu, warga sekitar sekolah, petugas kebersihan dan keamanan.

" Meskipun dalam situasi ekonomi sulit saat ini, kita dari pihak sekolah masih bisa berbagi dan peduli. Salah satunya dengan melaksanakan pemotongan hewan kurban di sekolah," kata Tavip, Rabu (21/7) di Pekanbaru.

Penyembelihan hewan kurban, kata Tavip, sebagai bentuk kepedulian dan rasa kebersamaan antar sesama. Selain itu, pemotongan hewan kurban disekolah untuk mengajarkan pendidikan karakter kepada para siswa dengan menanamkan jiwa berkorban dan keihklasan. 

Sementara Komite SMAN 8 Pekanbaru Ir. Delisis Hasanto mengucapkan terima kasih kepada orangtua siswa dan guru yang telah bersedia melaksanakan kurban di sekolah. Dirinya juga mengapresiasi program pemotongan hewan kurban disekolah sebagai bentuk kebersamaan, kepedulian dan membudayakan rela berkorban.

" Saya sebagai komite selalu mendukung kebijakan sekolah salah satunya program pemotongan hewan kurban di sekolah. Tidak hanya rela berkorban, ini juga sebagai bentuk sikap saling membangun kebersamaan, kerjasama dan gotong royong dalam menyelesaikan suatu pekerjaan," kata Delisis yang juga Ketua Forkom SMA/SMK SLB Negeri Provinsi Riau. (zal)