Ketua PPDB: Tes Akademik dan Baca Alquran Penentu Lulus Jalur PSU MAN 2 Pekanbaru


 

Seriau,- Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) jalur Penelusuran Siswa Unggulan (PSU) hari keempat sejak dibuka pendaftaran tanggal 1 Maret sudah mencapai 300 orang mendaftar. Pendaftaran jalur PSU berakhir hingga tanggal 6 Maret.

" Jumlah pendaftar terus bertambah seiring masih ada waktu pendaftaran dua hari lagi. Saat ini saja, 300 siswa sudah mendaftar sedangkan daya tampung jalur PSU hanya 150 orang," kata Kepala MAN 2 Pekanbaru melalui Ketua Panitia PPDB MAN 2 Pekanbaru, H. Devi Aprianto Nasir. LC, MAg, Kamis (4/3) di Pekanbaru.

Diterangkan Devi, alur mekanisme PPDB  jalur PSU, calon siswa mereques kode verifikasi sesuai format dengan mengetik DAFTAR, (spasi), Nama Peserta, NISN /PSU MAN 2 Pekanbaru dan dikirim ke 082284682228. Setelah siswa mendapat kode verifikasi, calon peserta melakukan registrasi online dan mencetak form yang tersedia pada halaman registrasi.

Syarat pendaftaran, kata Devi, siswa harus berstatus siswa SLTP/ MTs yang menduduki peringkat 1 sampai dengan 5 dikelas selama 5 semester berturut turut. Bukti juara kelas harus melapirkan surat keterangan juara dari sekokah. Bagi juara umum 1, 2 dan 3 atau yang memiliki prestasi lomba akademik diprioritaskan dalam penerimaan dengan melampirkan surat rekomendasi dari pihak sekolah.

Selanjutnya, siswa mengisi form pendaftaran penyaringan calon peserta didik baru MAN 2 Pekanbaru  serta mengupload pas photo ukuran 4X4 di Web PPDB MAN 2 Pekanbaru. Tes akademik rencananya dilakukan tanggal 13 atau 14 Maret diruangan labor. Pelaksanaan tes akademik masa pandemi covid, berbeda dengan tes tahun sebelumnya. Tes dibagi beberapa sesi, dimana setiap sesi hanya diikuti maksimal 100 orang peserta. Hal ini untuk mencegah kerumunan siswa terlalu banyak saat mengikuti tes akademik. Setelah tes akademik, dilanjutkan tes membaca alquran.

" Hasil tes masuk ini menjadi penentu diterima siswa atau tidak. Meskipun jalur PSU ini, syaratnya nilai rapor dan juara 1 sampai dengan 5 berturut turut. Nilai rapor hanya sebatas mendaftar saja. Penentu lulus tergantung dari hasil tes masuk baik akademik dan membaca alquran," kata Waka Humas ini.

Setelah siswa menjalani tes masuk, kata Devi, pengumuman hasil kelulusan diumumkan tanggal 19 Maret secara online. Pendaftaran ulang tanggal 20-22 Maret. Pada PPDB tahun ini, jumlah siswa baru yang diterima MAN 2 Pekanbaru sebanyak 300 orang dengan jumlah 10 kelas. Selain PSU, penerimaan peserta didik baru MAN 2 Pekanbaru juga dilakukan melalui jalur Penelusuran Bakat dan Minat (PBM)." Kuota jalur PSU kita terima 150 orang dan PBM juga 150 orang," ujar Devi (zal)