Bhabinkamtibmas Cek Kesiapan Protokol Kesehatan Tempat Kampanye di Desa Kiyab

  • by Redaksi
  • Jumat, 23 Oktober 2020 - 12:37:25 WIB

SeRiau - Bhabinkamtibmas Polsek Bandar Sei Kijang Aipda Susanto pantau rumah salah satu pendukung pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati Pelalawan yang berada di Desa Kiyab Jaya.

Pengecekan rumah tersebut untuk melihat kesiapan tempat kampanye yang akan digunakan oleh paslon kepala daerah pada Pilkada serentak tahun 2020.

"Sebelum pelaksanaan kampanye dimulai, kepolisian wajib melakukan pengecekan terlebih dahulu. Ini untuk mengetahui tempat kampanye tersebut apakah layak untuk di jadikan tempat kampanye atau tidak," terang Aipda Susanto, Jumat (23/10/2020).

Pengecekan yang dilakukannya adalah luas tempat yang akan digunakan untuk kampanye, protokol kesehatan berupa penyediaan tempat cuci tangan, hand sanitizer, serta spanduk imbauan wajib menerapkan protokol kesehatan.

Bhabinkamtibmas meminta kepada tuan rumah agar menyediakan hal-hal tersebut sebelum melangsungkan kampanye. Dengan harapan, masyarakat yang berkumpul nantinya di sana tidak tertular Covid-19.

"Ini kita lakukan untuk mengantisipasi penyebaran wabah Covid-19. Dan ini sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan dalam prosedur kampanye," pungkasnya. (**H)