Sinyal Man City Menang Atas Leicester

  • by Redaksi
  • Ahad, 27 September 2020 - 18:28:41 WIB

SeRiau - Manchester City akan menjamu Leicester City dalam laga Liga Inggris di Stadion Etihad, Minggu (27/9). Berikut beberapa poin yang bisa jadi sinyal Man City bakal menang di laga nanti.

Man City menghadapi Leicester yang tampil solid di awal musim. The Foxes bisa meraih kemenangan di dua laga awal dan jadi salah satu tim yang patut diperhitungkan.

Man City juga mampu memenangkan laga pertama namun diadang krisis pemain jelang laga ini. Meski demikian, ada sejumlah statistik yang bisa mendukung Manchester City untuk optimistis di laga ini.

Berikut sinyal Man City menang atas Leicester:

1. Manchester City memenangkan enam dari tujuh laga terakhir melawan Leicester City. Satu-satunya kekalahan ada di Boxing Day 2018/2019.

2. Manchester City selalu menang dalam empat laga kandang terakhir melawan Leicester City.

3. Manchester City sudah 30 tahun terakhir tidak pernah kalah dalam laga kandang pertama setiap musimnya di level elite kompetisi Liga Inggris. The Citizens punya torehan 16 kemenangan dan sembilan hasil imbang dari 25 laga pembuka yang mereka mainkan.

4. Manchester City tak terkalahkan dalam 11 laga kandang terakhir dengan catatan 10 kemenangan dan satu hasil imbang. Dalam periode tersebut, Man City selalu mencetak minimal dua gol. Bahkan dalam tujuh laga kandang terakhir, agregat Man City ada di angka 26-1.

5. Leicester City tidak pernah meraih tiga kemenangan beruntun di awal kompetisi. Terakhir kali Leicester melakukannya adalah pada musim 1922/1923 saat mereka berlaga di divisi dua. (**H)


Sumber: CNN Indonesia