MENU TUTUP

Perjusami SMAN 4 Pekanbaru di Harau Payakumbuh

Rabu, 28 September 2022 | 21:34:13 WIB | Di Baca : 1814 Kali
Perjusami SMAN 4 Pekanbaru di Harau Payakumbuh

 

Seriau,- Dalam rangka mewujudkan amanat kurikulum pendidikan nasional tentang Kepramukaan, Peserta didik kelas XI SMAN 4 Pekanbaru melaksanakan kegiatan pramuka dengan mengadakan kemah Blok yang bertempat di Bumi Perkemahan Tarantang Sarasah Bunta Payakumbuh Sumatera Barat. 

Kegiatan ini diikuti oleh semua sebanyak 360 peserta didik kelas XI dan 20 tenaga guru pembimbing dan kakak-kakak pelatih pramuka selama tiga hari yaitu Jumat, Sabtu dan Minggu.
 
Kepala SMA Negeri 4 Pekanbaru, Hj. Yan Khoriana, M.Pd meyampaikan bahwa kegiatan ini diadakan secara swadaya oleh peserta didik dan guru guna menerapkan nilai-nilai Kepramukaan dalam kehidupan sehari-hari Mulai dari kerjasama, gotong royong, sikap social, cinta lingkungan, bekerja keras dan menyayangi sesama agar terbentukan pendidikan karakter yang baik bagi warga SMAN 4 Pekanbaru

Tidak hanya kegiatan lapangan, teori kepramukaan juga disampaikan oleh Pembina Gudep, Dra. Sondang Saribumi.

Kegiatan yang tidak kalah serunya adalah outgame, hiking, api unggun, dan lintas alam

Kemah Blok ini ditutup dengan penyerahan bantuan sembako dalam bakti sosial pramuka kepada penduduk tempatan di sekitar lokasi bumi perkemahan. (rls/zal)


Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Didominasi Universitas Ternama di Indonesia, 43 Siswa MAN 2 Pekanbaru Lulus SNBP

2

SMAN 8 Pekanbaru Salurkan Bansos Ramadhan Rp 143 Juta dengan 612 Penerima Paket Sembako

3

Buruh Korban Cacat Akibat Kerja Mengadukan Nasibnya kepada Anggota DPRD Provinsi Riau

4

DPW Iluni UNP Riau Buka Puasa Bersama, Arden: Mari Bangun Sinergisitas dan Perkuat Silaturahmi.

5

Safari Ramadhan 1445, Ginda Burnama Ajak Umat Muslim Ramaikan Masjid